EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Persepsi Orang Tua Terhadap Pembelajaran Daring di Masa Pandemi Covid-19 di MI Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin

Asiana, Ira Mita (2021) Persepsi Orang Tua Terhadap Pembelajaran Daring di Masa Pandemi Covid-19 di MI Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (37kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (974kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (82kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (173kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (593kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (154kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (725kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (196kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (247kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran daring di MI Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin dan persepsi orang tua terhadap pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19 di MI Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin. Penelitian ini adalah penelitian kasus dan lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Objek dalam penelitian ini adalah pelaksanaan pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19 di MI Muhammadiyah 3 Al- Furqan Banjarmasin dan persepsi orang tua terhadap pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19 di MI Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin, sedangkan yang menjadi subjek pada penelitian ini adalah orang tua peserta didik di MI Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin. Berdasarkan hasil analisis data disimpulkan bahawa pelaksanaan pembelajaran daring di MI Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin ada tiga tahap, tahap yang pertama: tahap perencanaan menggunakan RPP daring dan media yang digunakan adalah google form, google class room dan zoom. Tahap pelaksanaan dalam pembelajaran daring peserta didik melakukan diskusi dengan guru melalui media bersama orang tua yang ikut membimbing dengan jumlah partisipan 42 . Tahap penilaian pembelajaran daring dengan penugasan individual, kegiatan diskusi, kegiatan jurnal, ujian. Persepsi orang tua terhadap pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19 setuju terhadap pembelajaran daring apabila pembelajaran daring tidak dilaksanakan hal ini bisa dilihat dihasil angket, dengan jumlah frekuensi 360 dan persentase 47,58% yang dikategorikan tinggi. Hal ini bisa dilihat dari tanggapan orang tua dengan jumlah persentase 17,33% pembelajaran daring yang banyak menyita waktu, banyak kendala dalam pembelajaran daring salah satunya kurang efektif dilaksanakan dimasa pandemi sehingga mengeluarkan banyak dana untuk membeli kuota internet, pendapat orang tua dengan jumlah persentase 11,62% kesimpulan dari angket yang menyatakan pembelajaran daring dapat meningkatkan kualitas pembelajaran anak dan penilaian orang tua dengan jumlah persentase 18,63% kesimpulan dari angket yang menyatakan pembelajaran daring yang tidak begitu sulit dan sangat mudah berkomunikasi dengan guru. Hal ini bisa dilihat dari hasil angket bahwa orangtua setuju apabila pembelajaran daring tidak dilaksanakan di MI Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Zahratul Zahratul Ulya Zahratul Ulya
Date Deposited: 03 Feb 2021 01:25
Last Modified: 03 Feb 2021 01:25
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/15259

Actions (login required)

View Item View Item