EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

PERNIKAHAN BEDA AGAMA MENURUT PERSPEKTIF IMAM AL-QURTHUBI DAN IMAM ASY-SYAWKANI

Rafi’i, Muhammad (2021) PERNIKAHAN BEDA AGAMA MENURUT PERSPEKTIF IMAM AL-QURTHUBI DAN IMAM ASY-SYAWKANI. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN-Muhammad Rafi'i.pdf

Download (242kB)
[img] Text
AWAL-Muhammad Rafi'i.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK-Muhammad Rafi'i.pdf

Download (346kB)
[img] Text
BAB I-Muhammad Rafi'i.pdf

Download (552kB)
[img] Text
BAB II-Muhammad Rafi'i.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (521kB)
[img] Text
BAB III-Muhammad Rafi'i .pdf

Download (495kB)
[img] Text
BAB IV-Muhammad Rafi'i.pdf

Download (747kB)
[img] Text
BAB V-Muhammad Rafi'i.pdf

Download (319kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA-Muhammad Rafi'i.pdf

Download (309kB)
[img] Text
LAMPIRAN-Muhammad Rafi'i.pdf

Download (4MB)

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh realita bahwa terjadinya perbedaan penafsiran terhadap ayat-ayat pernikahan beda agama antara Tafsîr Al-Jâmi’ li Ahkâm Al-Qur’ân dan Tafsîr Fath al-Qadîr, meskipun jarak kehidupan antar mufassir sangat jauh, Imâm Al-Qurthubî tokoh abad ke-7 H, sedangkan Imâm Asy-Syawkânî tokoh abad ke-12 H. Tapi dari segi pandangan diantara mereka masih sangat relevan untuk digunakan sampai saat ini. Oleh sebab itu, penulis akan memaparkan bagaimana penafsiran antara Tafsîr Al-Jâmi’ li Ahkâm Al- Qur’ân dan Tafsîr Fath al-Qadîr terhadap nikah beda agama, dan apakah perbedaan penafsiran antara Imâm Al-Qurthubî dan Imâm Asy-Syawkânî. Pendekatan penelitian yang penulis gunakan adalah penelitian kepustakaan (library research), dengan menggunakan teknik analisis komparatif, yaitu mencoba mendeskripsikan kontruksi tafsir tersebut, lalu dianalisa secara kritis, serta mencari sisi persamaan dan perbedaan antara kedua tafsir tersebut. Adapun metode yang penulis gunakan dalam menganalisa permasalahan ini adalah metode muqâran / perbandingan. Hasilnya penulis menemukan bahwa ketika menafsirkan ayat-ayat pernikahan beda agama pada Surah al-Baqarah ayat 221, baik Tafsîr Al-Jâmi’ li Ahkâm Al-Qur’ân maupun Tafsîr Fath al-Qadîr memiliki persamaan dan perbedaan. Persamaannya terletak pada kesimpulan yang diambil keduanya yaitu mengharamkan pernikahan pria muslim dan wanita musyrik. Dan perbedaan antara keduanya terletak pada pemahaman yang mereka gunakan dalam menafsirkan ayat tersebut. Dalam Tafsîr Al-Jâmi’ li Ahkâm Al-Qur’ân menafsirkan kata musyrikât pada ayat 221 yang dimaksud adalah wanita penyembah berhala dan wanita yang beragama Majusi, sedangkan dalam Tafsîr Fath al-Qadîr yaitu kaum paganis (wanita penyembah berhala). Adapun dalam penafsiran Surah al-Mâ’idah ayat 5 juga terdapat persamaan dan perbedaan. Persamaannya yaitu dari kata al-Muhshanat menurut Imâm Al-Qurthubî adalah wanita yang menjaga kehormatan dan dari wanita yang merdeka bukan budak, sedangkan menurut Imâm Asy-Syawkânî yaitu wanita-wanita yang menjaga kehormatan di antara orang-orang yang diberi Al Kitab dan dari wanita yang merdeka bukan budak milik orang lain. Sedangkan perbedaan hukum dalam penafsiranya, Imâm Al-Qurthubî mengharamkan menikahi wanita Ahli Kitab, karena mereka termasuk golongan musyrik, adapun yang dimaksud Ahli Kitab disini adalah wanita Yahudi dan Nasrani dari bangsa Arab. Sedangkan Imâm Asy- Syawkânî membolehkan menikahi wanita tersebut karena mereka memiliki kitab suci dan ayat ini pengkhususan dari Surah al-Mâ’idah ayat 5. Adapun yang dimaksud Ahli Kitab disini yaitu wanita Yahudi dan Nasrani dari bani Israil.

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 12 Aug 2021 00:18
Last Modified: 12 Aug 2021 00:18
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/16978

Actions (login required)

View Item View Item