Sagir, Akhmad and Mubarak, Mubarak Tradisi Wiridan Masyarakat Banjar Sesudah Salat Fardu: Studi Varian dan Rujukan. Malaysian Journal of Social Sciences and Humanities (MJSSH), 5 (1). pp. 82-92. ISSN 2504-8562
Text
2020.1 Jan. Artikel_Jurnal Malaysia (MJSSH) h..pdf Download (1MB) |
ABSTRAK
Wirid yang diamalkan hampir tidak ada perbedaan mendasar di antara jama’ah masjid di Masyarakat Banjar Kalimantan Selatan, namun ketika diperhatikan lebih seksama maka ada terdapat perbedaan dalam susunan atau urutan bacaannya. Hal ini tentu saja sangat erat kaitannya dengan apa yang menjadi rujukan mereka atau siapa yang menjadi ikutan mereka dalam membaca wiridan tersebut. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk menemukan rujukan kitab atau ulama yang diikuti terhadap tertib urutan bacaan wirid yang masyarakat Kalimantan Selatan amalkan untuk menemukan varian dan rujukannya. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan melalui observasi ke lokasi penelitian (Masjid yang berada di Pondok Pesantren Ibnul Amin Pamangkih HST, Masjid Raya Amuntai dan Mushalla Syi’arul Mu’minin, Masjid al-Karamah Martapura dan Mushalla al-Raudhah Sakumpul dan Masjid Raya Sabilal Muhtadin Banjarmasin) untuk melihat secara langsung praktik pembacaan wirid di masjid-masjid tersebut, baik bacaannya ataupun susunan pembacaannya. Peneliti juga melakukan wawancara untuk mendalami temuan dalam observasi dan sejarah praktik wiridan itu, ditambah dengan dokumenter untuk mencari sejarah masjid dan perjalanan pengelolaan masjdi-masjid tersebut yang terkait dengan pembacaan wirid. Data-data yang telah terkumpul ditelaah secara seksama untuk diklasifikasikan sesuai dengan tujuan, kemudian dianalisis secara diskriptif kualitatif. Penelitian ini menemukan, bahwa wirid yang dibaca oleh masyarakat Banjar di Kalimantan selatan semuanya merujuk kepada kitab-kitab para ulama yang berdasarkan hadis-hadis sahih dan minimal hasan, sementara variannya dapat dinyatakan mencapai lima (5) bentuk yang teridentifikasi mayoritas pada tertib atau urutan bacaannya bukan pada lafaz yang dibaca, walaupun ada pada dibaca atau ditinggal oleh sebagian yang lain. Hal ini terjadi disebabkan adanya pengiktirafan kepada tokoh (ulama) yang berpengaruh di masyarakat untuk diikuti. Bahkan ada antara masjid yang berubah tertib bacaan wiridnya setelah kedatangan seorang ulama yang dianggap panutan masyarakat luas di sekitarnya. Jadi ketokohan seorang ulama sangat banyak pengaruhnya terhadap praktik keagamaan masyarakat Banjar, khususya dalam masalah tradisi wiridan setelah shalat.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Dr Ahdie Anwary |
Date Deposited: | 12 Apr 2022 01:24 |
Last Modified: | 12 Apr 2022 01:24 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/19026 |
Actions (login required)
View Item |