EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Penentuan Metode Angsuran Murabahah pada BMT Al-Karomah Martapura

Noval, Muhammad (2011) Penentuan Metode Angsuran Murabahah pada BMT Al-Karomah Martapura. Skripsi, Syariah Dan Ekonomi Islam.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (349kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (572kB) | Preview

ABSTRAK

Muhammad Noval. 2010. Penentuan Metode Angsuran Murabahah pada BMT Al-Karomah Martapura. Skripsi, Jurusan Ekonomi Islam, Fakultas Syariah, Pembimbing (1) Drs. H. Muhri, M.Ag, Pembimbing (2) Rahman Helmi, S.Ag, MSI Penelitian ini dilandasi dari pemikiran bahwa penentuan metode angsuran murabahah pada BMT Al-Karomah ditetapkan bukan berdasarkan kesepakatan kedua belah pihak yang terlibat dan adanya ketidakjelasan mengenai metode yang digunakan untuk pembayaran angsuran murabahah tersebut. Permasalahan yang diangkat berdasarkan landasan pemikiran di atas adalah bagaimana gambaran praktik transaksi murabahah pada BMT Al-Karomah Martapura? dan bagaimana penentuan metode pembayaran angsuran murabahah pada BMT Al-Karomah Martapura? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran praktik transaksi murabahah pada BMT Al-Karomah Martapura dan penentuan metode pembayaran angsuran murabahah pada BMT Al-Karomah Martapura. Objek dalam penelitian ini adalah tentang penentuan metode pembayaran angsuran murabahah pada BMT Al-Karomah di Martapura yang didapat melalui penjelasan-penjelasan para pengelola BMT Al-Karomah Martapura tersebut. Sedangkan metode dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research method), yakni penulis langsung menggali data dari lapangan sesuai dengan permasalahan yang diteliti. Data yang digali dalam penelitian ini adalah lokasi penelitian, profil perusahaan, gambaran praktik transaksi murabahah dan penentuan metode pembayaran angsuran murabahah. Melalui analisis kualitatif, yaitu dengan membahas terhadap konsep penelitian dengan mengacu pada landasan teoritis serta literatur-literatur yang berhubungan dengan masalah yang diteliti, maka penelitian ini menghasilkan temuan-temuan; Pertama: Praktik transaksi murabahah pada BMT Al-Karomah Martapura adalah transaksi murabahah yang berdasarkan pesanan dan bersifat konsumtif serta dalam pelunasan pembayarannya dengan cara diangsur. Kedua: BMT Al-Karomah Martapura menerapkan empat metode untuk pembayaran angsuran murabahah, yaitu: metode margin keuntungan rata-rata, metode margin keuntungan menurun, metode fleksibel dan metode suka rela.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 29 Sep 2015 22:16
Last Modified: 29 Sep 2015 22:16
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/1906

Actions (login required)

View Item View Item