EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

MORFOLOGI DAUN TEGAKAN DI LINGKUNGAN FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN UIN ANTASARI BANJARMASIN SEBAGAI PENUNJANG MATA KULIAH MORFOLOGI TUMBUHAN

Utami, Fitriani sri (2022) MORFOLOGI DAUN TEGAKAN DI LINGKUNGAN FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN UIN ANTASARI BANJARMASIN SEBAGAI PENUNJANG MATA KULIAH MORFOLOGI TUMBUHAN. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf

Download (287kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (86kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (395kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (468kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (93kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (211kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (8MB)

ABSTRAK

Morfologi daun tegakan di lingkungan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan belum secara menyeluruh teridentifikasi. Penelitian ini bertujuan: 1) mendeskripsikan morfologi daun tegakan, 2) mendeskripsikan validitas buku saku yang dikembangkan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pegembangan (Research and Development) berdasarkan model pengembangan ADDIE yang dibatasi hingga tahap pengembangan yakni, meliputi: 1) analisis (analysis), 2) perancangan (design), 3) pengembangan (development). Kemudian untuk menguji kelayakan buku saku pada penelitian ini menggunakan Evaluasi Formatif Tessmer yang dibatasi sampai tahap uji pakar (expert review). Tahapan evaluasi formatifnya terdiri atas: 1) evaluasi diri (self evaluation), dan 2) uji pakar (expert review). Teknik sampling menggunakan purposive sampling. Data dikumpulkan dengan teknik observasi, dokumentasi dan angket. Menganalisa data dilakukan secara deskriptif. Hasil penelitian yang didapatkan ada 10 spesies daun tegakan di lingkungan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Antasari Banjarmasin, yaitu daun glodokan tiang (Polyalthia longifolia Sonn.), ketapang (Terminalia catappa L.), mangga (Mangifera indica L.), bintaro (Cerbera manghas L.), jambu semarang (Syzygium semarangense (Blume) Merr. & L. Perry), nangka (Artocarpus heterophyllus Lamk.), pucuk merah (Syzygium myrtifolium Walp.), karet kebo (Ficus elastica Roxb. ex Hornem), beringin (Ficus benjamina L.), dan tanjung (Mimusops elengi L.). Hasil persentase uji validitas buku saku morfologi daun tegakan oleh ahli media sebesar 90,17% kategori sangat valid, sedangkan hasil persentase uji validitas ahli materi sebesar 66,87% kategori cukup valid. Hasil dari rata-rata uji validitas oleh ahli pakar menunjukan bahwa buku saku mendapatkan persentase sebesar 78,52% dengan kategori valid.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: FAHMI FAHMI FAHMI
Date Deposited: 29 Jul 2022 02:16
Last Modified: 29 Jul 2022 02:16
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/19927

Actions (login required)

View Item View Item