EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Tingkat Kepercayaan Diri Siswa dalam Kegiatan Pembelajaran Matematika Di SMP Negeri 1 Aluh-Aluh

Fauzi, Akhmad (2013) Tingkat Kepercayaan Diri Siswa dalam Kegiatan Pembelajaran Matematika Di SMP Negeri 1 Aluh-Aluh. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (334kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (310kB) | Preview

ABSTRAK

Akhmad Fauzi. 2013. Tingkat Kepercayaan Diri Siswa dalam Kegiatan Pembelajaran Matematika Di SMP Negeri 1 Aluh-Aluh. Skripsi, Jurusan Kependidikan Islam-Bimbingan Konseling Islama, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Pembimbing : (I) Drs. Abdul Hayat, M.Pd,. (II) Haris Fadilah, M.Pd. Dalam proses pembelajaran kepercayaan diri merupakan faktor yang sangat berpengaruh dalam kegiatan belajar. Selain sebagai penggerak juga memberi kekuatan berbuat secara terarah dan memudahkan jalan mencapai tujuan, karena itu seorang guru Bimbingan dan Konseling dituntut membangkitkan kepercayaan diri dalam proses belajar siswa. Penelitian ini mengemukakan tentang Tingkat Kepercayaan Diri Siswa dalam Kegiatan Pembelajaran Matematika di SMP Negeri 1 Aluh-Aluh yang permasalahannya adalah bagaimana tingkat kepercayaan diri siswa dalam kegiatan pembelajaran Matematika di SMP Negeri 1 Aluh-Aluh dan bagaimana upaya guru Bimbingan dan Konseling dalam meningkatkan kepercayaan diri siswa dalam kegiatan pembelajaran Matematika di SMP Negeri 1 Aluh-Aluh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Tingkat Kepercayaan Diri Siswa dalam Kegiatan Pembelajaran Matematika di SMP Negeri 1 Aluh-Aluh dan untuk mengetahui upaya yang dilakukan guru Bimbingan dan Konseling dalam meningkatkan kepercayaan diri siswa dalam kegiatan pembelajaran Matematika di SMP Negeri 1 Aluh-Aluh. Penelitian ini dilakukan terhadap siswa kelas VII, VIII dan IX SMP Negeri 1 Aluh-Aluh tahun Pelajaran 2012/2013 dengan jumlah populasi 313 orang siswa sedangkan yang dijadikan sampel penelitian ini sebanyak 112 orang siswa, teknik yang digunakan yaitu Purposive Random Sampling, pengumpulan data ini dilakukan dengan teknik angket, wawancara dan studi dokumentasi. Adapun teknik pengolahan data yang digunakan yaitu editing, koding, skoring dan tabulating. Setelah data diolah sesuai dengan prosedur yang ditentukan yang kemudian dianalisis dalam bentuk deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian mengemukakan Tingkat Kepercayaan Diri Siswa dalam Kegiatan Pembelajaran Matematika di SMP Negeri 1 Aluh-Aluh adalah berada pada tingkat cukup yaitu dengan rata-rata skor angket siswa 35,88 sedangkan upaya guru Bimbingan dan Konseling dalam Meningkatkan Kepercayaan Diri dalam Kegiatan Pembelajaran Matematika di SMP Negeri 1 Aluh-Aluh adalah memberikan layanan informasi, layanan bimbingan belajar, layanan konseling perorangan, memberikan pujian, nasihat serta didukung dengan instrumen Non tes yaitu problem cek list dalam mengetahui masalah-masalah yang dihadapi siswa dalam hal kegiatan belajar dan pribadi.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 01 Oct 2015 10:26
Last Modified: 01 Oct 2015 10:26
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/2111

Actions (login required)

View Item View Item