Hidayah, Hidayah (2011) Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Pada Materi Himpunan Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together (NHT) Siswa Kelas VII MTs Siti Khadijah Kec. Tapin Utara Kab. Tapin Tahun Pelajaran 2010/2011”. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
|
Text
BAB I.pdf Download (251kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (618kB) | Preview |
ABSTRAK
HIDAYAH, 2011 “Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Pada Materi Himpunan Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together (NHT) Siswa Kelas VII MTs Siti Khadijah Kec. Tapin Utara Kab. Tapin Tahun Pelajaran 2010/2011”. Skripsi, Jurusan Pendidikan Matematika, Fakultas Tarbiyah. Pembimbing (I) Drs. H. Hilmi Mizani, M.Ag, Pembimbing (II) Analisa Fitria, S.Pd, M.Si. Materi Himpunan adalah materi Matematika yang diajarkan dikelas VII. Berdasarkan pengalaman guru matematika kelas VII pada semester II terdapat materi pembelajaran yang sukar dipahami siswa, materi tersebut adalah tentang Himpunan karena Siswa masih banyak yang tidak dapat membedakan simbol-simbol antara irisan, gabungan, komplemen dan selisih himpunan dan kadang-kadang tertukar. Siswa juga masih banyak yang tidak dapat menyelesaikan soal-soal yang berkenaan dengan materi tersebut diatas. Kenyataan lain Siswa juga kurang bersemangat dalam mengikuti pelajaran. Serta tingkat kemampuan belajar siswa yang bervariasi sehingga tidak mudah untuk memberikan penguasaan belajar secara penuh kepada siswa. Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatan hasil belajar dan aktivitas siswa dalam proses belajar mengajar pada materi Himpunan di kelas VII MTs Siti Khadijah. Setting penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII MTs Siti Khadijah sebanyak 14 siswa perempuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan pembelajaran dengan menerapkan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together (NHT) dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Himpunan. Pada tes akhir siklus I siswa yang mencapai KKM 60 sebanyak 85,73 % dan pada siklus II sebanyak 100% dari jumlah siswa sebanyak 14 orang.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Users 62 not found. |
Date Deposited: | 08 Oct 2015 13:27 |
Last Modified: | 08 Oct 2015 13:27 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/2273 |
Actions (login required)
View Item |