EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pengaruh Metode Buzz Group dengan Media Kartu Soal Terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran IPS Siswa MI Siti Mariam Banjarmasin

Norhidayah, Norhidayah (2023) Pengaruh Metode Buzz Group dengan Media Kartu Soal Terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran IPS Siswa MI Siti Mariam Banjarmasin. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
KEASLIAN-DOKUMEN_NORHIDAYAH.pdf

Download (6kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (972kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (8kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (495kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (399kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (428kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (892kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (292kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (127kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (6MB)

ABSTRAK

Penggunaan metode pembelajaran dikembangkan atas dasar memenuhi kebutuhan peserta didik, karena pada kenyataannya proses pembelajaran guru hanya menggunakan metode ceramah dan penugasan serta penggunaan media yang terbatas pada papan tulis dan spidol. Sehingga siswa cenderung kurang aktif dalam mengikuti pembelajaran. Penggunaan metode buzz group dengan media kartu soal ini diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik. Metode buzz group adalah membagi diskusi kelompok besar menjadi diskusi kelompok-kelompok kecil yang beranggotakan 3-6 orang untuk berdiskusi membahas suatu topik permasalahan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil belajar peserta didik menggunakan metode buzz group dengan media kartu soal pada mata pelajaran IPS kelas V di MI Siti Mariam Banjarmasin dan untuk mengetahui pengaruh hasil belajar peserta didik menggunakan metode buzz group dengan media kartu soal pada mata pelajaran IPS kelas V di MI Siti Mariam Banjarmasin. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen yaitu preeksperimental designs dengan pendekatan one-group pretest-posttest design. Sampel yang digunakan yaitu siswa kelas V MI Siti Mariam Banjarmasin yang terdiri dari 1 kelas eksperimen dengan 19 orang siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu tes. Sedangkan teknik analisis data menggunakan rata-rata (mean), uji normalitas dan uji wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar siswa setelah menggunakan metode buzz group dengan media kartu soal mengalami peningkatan. Hal ini dibuktikan dengan adanya peningkatan pada nilai rata-rata (pretest) dengan nilai 60,26 dan hasil nilai rata-rata (postest) dengan nilai 96,05. Berdasarkan perhitungan dengan uji wilcoxon didapatkan signifikan sebesar 0,000 < 0,05, maka Ho di tolak dan Ha diterima. Sehingga terdapat pengaruh penerapan metode buzz group dengan media kartu soal terhadap hasil belajar mata pelajaran IPS siswa kelas V di MI Siti Mariam Banjarmasin.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 18 Jul 2023 03:48
Last Modified: 18 Jul 2023 03:48
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/23812

Actions (login required)

View Item View Item