EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pembacaan Ayat Al-Qur`an dalam Tradisi Bercocok Tanam Oleh Petani Desa Tamban Baru Mekar Kecamatan Tamban Catur Kabupaten Kuala Kapuas

Zaini, Ahmad (2023) Pembacaan Ayat Al-Qur`an dalam Tradisi Bercocok Tanam Oleh Petani Desa Tamban Baru Mekar Kecamatan Tamban Catur Kabupaten Kuala Kapuas. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf

Download (154kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (686kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (155kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (365kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (357kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (51kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (299kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (100kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (168kB)
[img] Text
LAMPIRAN-LAMPIRAN.pdf

Download (779kB)
[img] Text
DAFTAR RIWAYAT HIDUP.pdf

Download (96kB)

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fakta bahwa dalam kehidupan umat muslim ayat-ayat Al-Qur`an itu banyak dibacakan dan diterapkan dalam hal ibadah, pengobatan, pelajaran, amalan sehari-hari, serta dalam ritual-ritual masyarakat seperti bercocok tanam atau dalam Bahasa Banjar yaitu bahuma dan lain-lain. Penerapan tersebut merupakan suatu bentuk fenomena dari Living Qur`an (AlQur`an yang hidup) ditengah masyarakat. Dalam penelitian ini, peneliti ingin mengungkap surah ayat apa saja yang dijadikan bacaan ayat bercocok tanam di Desa Tamban Baru Mekar Kecamatan Tamban Catur Kabupaten Kuala Kapuas, pemaknaan masyarakat Desa Tamban Baru Mekar sebagai ayat bercocok tanam. Jenis penelitian ini termasuk penelitian lapangan (field research) dengan lokasi di Desa Tamban Baru Mekar Kecamatan Tamban Catur Kabupaten Kuala Kapuas dengan mengunakan metodologi penelitian kualitatif. Dalam penelitian ini teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, interview, dan dokumentasi. Pengumpulan data melalui interview terhadap beberapa responden mengenai surah dan Ayat Al-Qur`an yang dibaca dalam bercocok tanam di Desa Tamban Baru Mekar Kecamatan Tamban Catur Kabupaten Kuala Kapuas, dan dokumentasi untuk mendukung data yang diperoleh selama observasi dan interview. Hasil temuan dari penelitian ini yaitu: pertama, ayat-ayat yang digunakan masyarakat sebagai bercocok tanam yaitu: Surah Al-Fâtihah, Surah Al-Ikhlâsh, Surah Al-Falaq, Surah-An-Nâs, Surah At-Talâq, Surah Yâsîn, Surah Al-Mu`minûn, dan Surah Al-Mulk. Kedua, Pemaknaan masyarakat terkait ayat-ayat yang digunakan untuk bercocok tanam padi dikategorikan dalam resepsi fungsional AlQur`an yaitu seperti: dipercaya dapat membawa keberkahan bagi padi yang ditanam, membukakan pintu rezeki, memperoleh hasil panen yang melimpah dan terhindar dari segala gangguan. Ketiga, dalam pengaplikasiannya ayat-ayat AlQur`an yang dibaca berintegrasi dengan kebudayaan masyarakat setempat, baik secara kolektif (selamatan) maupun individual.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 07 Aug 2023 03:59
Last Modified: 07 Aug 2023 03:59
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/24675

Actions (login required)

View Item View Item