Halidah, Noor (2024) Nilai-Nilai Pendidikan Islam Dalam Tradisi Mandi Sembilan Pada Masyarakat Kabupaten Banjar Dan Kabupaten Tapin. Tesis, Pascasarjana.
Text
SURAT PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf Download (95kB) |
|
Text
AWAL (1).pdf Download (773kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (16kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (313kB) |
|
Text
BAB II (1).pdf Restricted to Repository staff only Download (419kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (112kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (729kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (120kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (175kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) |
ABSTRAK
Tradisi merupakan kebiasaan yang dilakukan oleh seorang maupun masyarakat tertentu secara terus menerus dan ditransmisikan dari masa lalu ke masa kini atau dari satu generasi ke generasi berikutnya sebagai suatu sistem nilai maupun ajaran. Upaya rekonsialisasi antara budaya dan agama adalah untuk memperkaya kehidupan serta variasi budaya yang memungkinkan adanya persambungan antara berbagai kelompok satu dengan yang lain. Salah satu tradisi yang memuat unsur Islami dan unsur kebudayaan di masa lampau tersebut adalah tradisi Mandi Sembilan. Mandi Sembilan di dalam perencanaan maupun pelaksanaannya mempunyai nilai-nilai pendidikan Islam. Penelitian ini bertujuan untuk menggali data tentang nilai-nilai pendidikan Islam pada tradisi Mandi Sembilan Masyarakat Kabupaten Banjar dan Kabupaten Tapin yang mencakup nilai akidah, nilai ibadah nilai akhlak, nilai jasmani/fisik dan nilai sosial. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Lokasi penelitian ini bertempat di Kabupaten Banjar dan Kabupaten Tapin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Prosesi pelaksanaan dan latar belakang Mandi Sembilan pada masyarakat Kabupaten Banjar dan masyarakat Kabupaten Tapin dilaksanakan dengan cara 1. Menyiramkan air ke bagian kepala sebanyak tiga kali oleh pemandi. Adapun bacaannya adalah Ya Allah dibaca sebanyak tiga kali. Selain itu juga ada bacaan versi lain yaitu Ghufranaka Ya Allah dan Ghufranaka Ya Allah Rabbana Wailaikalmashir, 2. Menyiramkan air ke bagian anggota badan sebelah kanan sebanyak tiga kali oleh pemandi. Adapun bacaannya adalah Ya Rahman dibaca sebanyak tiga kali. Selain itu juga ada bacaan versi lain yaitu Ghufranaka Ya Rahman dan Ghufranaka Ya Rahman Rabbana Wailaikalmashir, 3. Menyiramkan air ke bagian anggota badan sebelah kiri sebanyak tiga kali oleh pemandi. Adapun bacaannya adalah Ya Rahiim dibaca sebanyak tiga kali. Selain itu juga ada bacaan versi lain yaitu Ghufranaka Ya Rahiim dan Ghufranaka Ya Rahiim Rabbana Wailaikalmashir. Adapun nilai-nilai pendidikan Islam yang terkandung dalam prosesi Mandi Sembilan yang dilakukan pada masyarakat Kabupaten Banjar dan masyarakat Kabupaten Tapin adalah nilai akidah, nilai ibadah, nilai akhlak, dan nilai sosial
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Pascasarjana (Magister dan Dokter) > S2 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Mahyuddinnor S.I.Pust |
Date Deposited: | 20 Aug 2024 03:08 |
Last Modified: | 20 Aug 2024 03:08 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/27739 |
Actions (login required)
View Item |