EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Kemampuan Menyelesaikan Soal Cerita tentang Sistem persamaan Linear Siswa Kelas VIII SMPN 5 belawangang

Muhsurur, Muhsurur (2012) Kemampuan Menyelesaikan Soal Cerita tentang Sistem persamaan Linear Siswa Kelas VIII SMPN 5 belawangang. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (147kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (209kB) | Preview

ABSTRAK

Muhsurur. 2012. Kemampuan Menyelesaikan Soal Cerita tentang Sistem persamaan Linear Siswa Kelas VIII SMPN 5 belawangang. Skripsi, Jurusan Tadris Matematika. Fakultas Tarbiyah. Pembimbing : (I). Drs. H Alfian Khairani, M.Pd.I (II). Analisa Fitria, S.Pd, M.Si Matematika dikenal sebagai ilmu pengetahuan yang sangat penting di dalam kehidupan dan sekolah menengah perrtama merupakan lembaga pendidikan formal yang merupakan pondasi awal kedua dalam pembelajaran matematika karena menentukan kelancaran pembelajaran matematika di tingkat yang lebih tinggi. Penyelesaian soal cerita dalam matematika memerlukan kemampuan yang lebih dari sekedar berhitung, khususnya dalam penyelesaian soal cerita tentang sistem persamaan linear yang memerlukan kemampuan memahami soal yang disajikan dalam bentuk cerita dan mengubahnya ke dalam kalimat matematika. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana tingkat kemampuan siswa kelas VIII dalam menyelesaikan soal cerita tentang sistem persamaan linear di SMPN 5 Belawang tahun pelajaran 2011/2012. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kemampuan siswa kelas VII dalam menyelesaikan soal cerita tentang sistem persamaan linear di SMPN 5 Belawang tahun pelajaran 2011/2012 Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif karena data yang berupa angka-angka dianalisis secara statistik menggunakan perhitungan persentase yang dikaitkan dengan tingkat penguasaan dan mengacu pada kriteria ketuntasan yang digunakan di SMPN 5 Belawang. Adapun subjek penelitian berjumlah 26 orang, namun ada 1 orang siswa yang tidak hadir pada saat tes dilaksanakan Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa berdasarkan tingkat penguasaan, siswa kelas VIII SMPN 5 Belawang gagal atau tidak mampu dalam menyesaikan soal cerita tentang sistem persamaan linear.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 28 Nov 2015 22:37
Last Modified: 28 Nov 2015 22:37
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/2897

Actions (login required)

View Item View Item