Mardiana, Mardiana (2008) Pelaksanaan evaluasi hasil Pembelajaran PAI berdasarkan sistem KTSP di SMP 1 Sungai tabuk, Skripsi. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
|
Text
BAB I.pdf Download (247kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (209kB) | Preview |
ABSTRAK
Mardiana, 2008, Pelaksanaan evaluasi hasil Pembelajaran PAI berdasarkan sistem KTSP di SMP 1 Sungai tabuk, Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah, Pembimbing : (I) Drs. Yahya Mof, M.Pd, (II) Drs. Samdani, M.Fil.I Mengajar tanpa penilaian menjadi tidak terarah, mengajar dan belajar adalah kegiatan guru dan siswa untuk mencapai tujuan tertentu, Oleh karena itu evaluasi sebagai salah satu komponen dalam pembelajaran menduduki posisi yang penting. Sebab dengan evaluasi guru dapat mengukur dan menilai sampai dimana tujuan pengajaran dapat tercapai dan mengetahui kegagalan dari hasil pengajaran tersebut. Penelitian ini mengemukakan tentang pelaksanaan evaluasi hasil pembelajaran PAI berdasarkan sistem KTSP di SMP 1 Sungai Tabuk. Rumusan masalahnya adalah bagaimana pelaksanaan evaluasi hasil pembelajaran PAI berdasarkan sistem KTSP di SMP 1 Sungai Tabuk. Berdasarkan rumusan masalah diatas, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan evaluasi hasil pembelajaran PAI berdasarkan sistem KTSP di SMP 1 Sungai Tabuk.. Subjek dalam penelitian ini adalah tiga orang guru pendidikan Agama Islam yang mengajar di SMP 1 Sungai Tabuk dan objek dalam penelitian ini adalah pelaksanaan evaluasi hasil pembelajaran PAI berdasarkan sistem KTSP di SMP Negeri 1 Sungai Tabuk. Untuk menggali data, dipergunakan teknik observasi, wawancara dan dokumenter. Data-data tersebut diolah dengan teknik editing, dan klasifikasi data. . Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan analisis secara deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian di lapangan maka dapat dilihat pelaksanaan evaluasi hasil pembelajaran PAI berdasarkan sistem KTSP yang meliputi (1) perencanaan evaluasi hasil pembelajaran PAI sistem KTSP yakni data tentang perencanaan evaluasi hasil pembelajan secara tertulis sebelum pelaksanaan evaluasi dan rencana penyusunan tes. (2) pelaksanaan evaluasi hasil pembelajaran PAI sistem KTSP yakni data tentang pelaksanaan pembelajaran berupa pre tes dan pos tes, upaya guru mengaktifkan siswa, pelaksanaan evaluasi hasil pembelajaran dengan menerapkan instrument untuk ranah kognitif, ranah afektif , dan ranah psikomotor, pelaksanaan tugas yang diberikan guru kepada siswa, dan pelaksanaan ulangan harian. (3) pengolahan hasil penelitian berdasarkan sistem KTSP yakni data tentang pemberian nilai hasil evaluasi pembelajaran PAI, pemberian nilai tiap soal, skala penilaian, cara dalam memberikan skor dari jawaban siswa pernomor.,dan cara dalam mengolah hasil evaluasi pembelajaran dengan menggunakan rumus. Adapun mengenai hal tersebut diatas menurt analisis penulis sudah terlaksana, walaupun dalam pelaksanaannya ketiga guru PAI tersebut memiliki sedikit perbedaan dan belum terlaksana secara maksimal.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Users 62 not found. |
Date Deposited: | 02 Dec 2015 21:47 |
Last Modified: | 02 Dec 2015 21:47 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/2971 |
Actions (login required)
View Item |