EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Penerapan Pemberian Hukuman (Punishment) dan Ganjaran (Reward) dalam Meningkatkan Kedisiplinan Siswa Kelas VIII SMP Negeri 4 Martapura

Wahyuni, Sri (2010) Penerapan Pemberian Hukuman (Punishment) dan Ganjaran (Reward) dalam Meningkatkan Kedisiplinan Siswa Kelas VIII SMP Negeri 4 Martapura. Skripsi, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
Bab I.pdf

Download (445kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab IV.pdf

Download (457kB) | Preview

ABSTRAK

Sri Wahyuni. 2010. Penerapan Pemberian Hukuman (Punishment) dan Ganjaran (Reward) dalam Meningkatkan Kedisiplinan Siswa Kelas VIII SMP Negeri 4 Martapura. Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah. Pembimbing: (I) Drs. Yahya Mof, M.Pd., (II) Dra. Suraijiah, M.Pd. Penelitian ini berlatar belakang pentingnya disiplin siswa dalam menunjang keberhasilan pembelajaran di sekolah dalam rangka mencapai tujuan pendidikan nasional yang diharapkan. Untuk menegakkan disiplin siswa di sekolah, diperlukan adanya peraturan atau tata tertib sekolah sebagai pendukung terciptanya proses pembelajaran yang tertib dan lancar sehingga terciptalah iklim sekolah yang kondusif seperti yang dicita-citakan. Penggunaan hukuman (punishment) dan ganjaran (reward) dapat menjadi alat bantu untuk penegakan disiplin siswa tersebut. Beranjak dari latar belakang masalah di atas, penulis mengadakan penelitian dengan rumusan masalah sebagai berikut: 1. Bagaimana penerapan kedisiplinan siswa di SMP Negeri 4 Martapura? 2. Bagaimana penerapan pemberian hukuman (punishment) kepada siswa yang melanggar disiplin terhadap tata tertib sekolah di SMP Negeri 4 Martapura? 3. Bagaimana penerapan pemberian ganjaran (reward) kepada siswa yang berprestasi di SMP 4 Martapura? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan kedisiplinan berikut bentuk-bentuk hukuman (punishment) dan ganjaran (reward) yang diberlakukan di SMP Negeri 4 Martapura. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dalam bidang pendidikan yang menggunakan Teknik Penggali Data (TPD) berupa observasi, wawancara dan dokumenter. Adapun yang menjadi lokasi penelitian penulis adalah SMP Negeri 4 Martapura yang terletak di Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan pemberian hukuman (punishment) dan ganjaran (reward) di SMP Negeri 4 Martapura sudah berjalan dengan sangat konsisten karena dalam pelaksanaannya, sekolah telah memberlakukan sistem point untuk menegakkan disiplin siswa yakni lewat pemberian denda point kepada siswa yang melanggar tata tertib sekolah dan pemberian point kinerja kepada siswa yang berprestasi. Dalam pelaksanaannya, Kepala Sekolah menunjuk beberapa orang guru untuk bertugas sebagai Penggerak 6 K. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerapan pemberian hukuman (punishment) dan ganjaran (reward) di SMP Negeri 4 Martapura dalam rangka mendisiplinkan siswa sudah berjalan dengan sangat efektif dan sukses berkat partisipasi dan dukungan banyak pihak yang terlibat.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Mr. Moch. Isra Hajiri
Date Deposited: 19 Nov 2015 07:24
Last Modified: 19 Nov 2015 07:24
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/3071

Actions (login required)

View Item View Item