EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa pada Materi Kalimat Thayyibah Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together (NHT) di Kelas IV MI Miftah Darussalam Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah

Fatimah, Fatimah (2013) Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa pada Materi Kalimat Thayyibah Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together (NHT) di Kelas IV MI Miftah Darussalam Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah. Skripsi, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I - V.pdf

Download (574kB) | Preview

ABSTRAK

Hj. Fatimah. 2013. Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa pada Materi Kalimat Thayyibah Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together (NHT) di Kelas IV MI Miftah Darussalam Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah. Pembimbing: Drs. M. Ramli AR. M.Pd. Kata kunci : Prestasi Belajar, Pembelajaran, NHT Pembelajaran Akidah Akhlak di sekolah ini sebagian besar masih menggunakan model pembelajaran yang bersifat konvensional, hal ini mengakibatka rendahnya perhatian siswa sehingga hasil belajar yang dicapai mereka menjadi kurang optimal. Hal tersebut juga terjadi pada MI Miftah Darussalam Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan pembelajaran pada mata pelajaran Akidah Akhlak di MI Miftah Darussalam Kabupaten Hulu Sungai Selatan dan faktor yang mempengaruhinya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriftif kualitatif penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus penelitian. Pada setiap siklus yakni siklus 1 dan siklus 2 terdiri atas dua kali pertemuan. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas IV MI Miftah Darussalam pada semester ganjil tahun ajaran 2013/2014, dengan jumlah siswa 6 orang, pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh melalui teknik observasi dan tes tertulis, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah rata-rata dan porsentasi. Hasil penelitian diperoleh (1) Partisipasi siswa mengalami peningkatan dari akhir siklus 1 ke akhir siklus 2 sebesar 80% menjadi 93%.(2) hasil belajar siswa secara individual juga mengalami peningkatan sebesar 8,08% (akhir siklus 1) meningkat menjadi 8,58% (akhir siklus 2) dengan rata-rata 8,33 di atas standar ketuntasan minimum mata pelajaran Akidah Akhlak yang ditetapkan yaitu 7,00; (3) Hasil peningkatan penguasaan pembelajaran guru yaitu 76% (akhir siklus 1) menjadi 92% (akhir siklus 2) dengan rata-rata 84%, hal tersebut dikategorikan baik. Pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe numbered head together (NHT) dapat meningkatkan aktivitas pemahaman/pengetahuan siswa kelas IV MI Miftah Darussalam sehingga sudah lancar dan baik, serta tingkat kemampuan kognitif anak sudah dapat diklasifikasikan dengan baik.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 07 Dec 2015 02:00
Last Modified: 07 Dec 2015 02:00
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/3111

Actions (login required)

View Item View Item