EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Kemampuan Menghitung Bunga dan Diskonto pada Mata Pelajaran Matematika di SMKN I Marabahan Tahun Pelajaran 2008/2009

Rufaidah, Heni (2010) Kemampuan Menghitung Bunga dan Diskonto pada Mata Pelajaran Matematika di SMKN I Marabahan Tahun Pelajaran 2008/2009. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (131kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (221kB) | Preview

ABSTRAK

Heni Rufaidah. 2009. Kemampuan Menghitung Bunga dan Diskonto pada Mata Pelajaran Matematika di SMKN I Marabahan Tahun Pelajaran 2008/2009. Skripsi, Jurusan Tadris Matematika , Fakultas Tarbiyah. Pembimbing: (I) Drs. H. Hilmi Mizani, M. Ag., (II) Analisa Ftria, S.Pd., M.Si. Matematika merupakan mata pelajaran yang mempunyai keterkaitan antara satu dengan yang lainnya, Penerapan matematika ke dalam matematika keuangan khususnya masalah perhitungan bunga dan diskonto yang dipelajari oleh siswa SMK Bidang Keahlian Bisnis dan Manajemen kelas XI pada jurusan akutansi dan penjualan merupakan salah satu materi bunga tunggal yang menunjang pembelajaran matematika selanjutnya yaitu bunga majemuk dan juga dalam pelajaran lainya seperti pelajaran ekonomi dan akutansi. Penelitianini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana siswa mampu dalam menghitung bunga dan diskonto dan faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan siswa dalam menghitung bunga dan diskonto. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field resaech) dengan pendekatan kuantitatif dan metode deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI jurusan akutansi dan penjualan yang total siswanya berjumlah 49 orang, dimana kelas akutansi siswanya berjumlah 30 orang dan penjualan. Pengumpulan data dalam penelitian ini diambil dari hasil tes, wawancara, observasi dan dokumentasi. Dta diperoleh dari responden, infoman, dan dokumen, selanjutnya dianalisis dengan menggunakan perhitungan persentasi. Berdasarkan hasil penelitian bahwa siswa tidak mapu menhitung bunga dan diskonto berdasarkan taraf penguasaan, berdasarkan banyaknya soal yang dijawab benar, dan berdasarkan banyaknya langkah pengerjaan yang benar. Kriteria ketuntasan minimal yang ditetapkan di SMKN I Marabahan yaitu ≥60%. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan siswa menghitung bunga dan diskonto seperti faktor siswa, guru, fasilitas dan alokasi waktu.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 19 Dec 2015 01:24
Last Modified: 19 Dec 2015 01:24
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/3356

Actions (login required)

View Item View Item