EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pembelajaran PAI pada Anak Jalanan (Studi kasus kelas khusus Filial SDN Mawar 2 Pasar Lima Banjarmasin)

Dahlina, Dahlina (2013) Pembelajaran PAI pada Anak Jalanan (Studi kasus kelas khusus Filial SDN Mawar 2 Pasar Lima Banjarmasin). Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (341kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (159kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (229kB) | Preview

ABSTRAK

Dahlina. 2013. Pembelajaran PAI pada Anak Jalanan (Studi kasus kelas khusus Filial SDN Mawar 2 Pasar Lima Banjarmasin). Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah. Pembimbing: Drs. Samdani M.Fil.I Penelitian ini didasarkan sebuah pandangan bahwa sekolah khusus Anak Jalanan (Anjal) yang tentunya tidak sama dengan situasi sekolah lain pada umumnya terutama dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) yang sudah sejatinya tertanam sejak dini dalam pendidikan guna memperluas pemahaman para anak jalanan mengenai ajaran-ajaran agama, mendorong mereka untuk mengamalkannya, dan sekaligus dapat membentuk akhlak dan kepribadiannya. Permasalahan yang diteliti adalah Bagaimana pembelajaran PAI pada anak jalanan Kelas Khusus Filial Mawar 2 di Pasar Lima Banjarmasin, Faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi pembelajaran PAI pada anak jalanan Kelas Khusus Filial SDN Mawar 2 di Pasar Lima Banjarmasin. Adapun suubjek dalam penelitian ini adalah guru mata pelajaran PAI di Kelas Khusus Filial Mawar 2 Pasar Lima Banjarmasin. sedangkan objek dalam penelitian ini adalah bagaimana pembelajaran PAI pada anak jalanan di Kelas Khusus Filial Mawar 2 di Pasar Lima Banjarmasin. Teknik pengumpulan data yang dipergunakan dalam penelitian ini yaitu teknik observasi, wawancara, dokumentasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field Research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan metode deskriftif yaitu penelitian dengan cara menganalisis dan menyajikan fakta secara sistematis sehingga dapat lebih mudah untuk dipahami dan disimpulkan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa segenap rangkaian berupa kegiatan perencanaan yang tidak dibuat dikarenakan situasi dan kondisi, pelaksanaan yang seadanya namun tetap mempertimbangkan kemampuan siswa, hingga tahap evaluasi yang tidak dilakukan secara khusus sebagai operasionalisasi pembelajaran PAI dari guru di sekolah ini dapat dinilai cukup baik jika dilihat dari pemenuhan kebutuhan siswa itu sendiri sebagai pencapaian tujuan dari pembelajaran, jika ditimbang dari sisi segala keterbatasan yang ada di sekolah tersebut, baik dari segi sumber daya manusia yang tidak banyak, kurangnya biaya untuk pemenuhan kelengkapan media pendidikan, waktu pembelajatan yang singkat, teknis pelaksanaan yang seadanya, dan kelengkapan sarana dan prasarana yang kurang.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 03 Feb 2016 05:45
Last Modified: 03 Feb 2016 05:45
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/3522

Actions (login required)

View Item View Item