EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

2014. ”Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Konsep Bangun Datar dengan Penerapan Model Make-a Match Bagi Siswa Kelas 2 MIN Banua Halat Kiri Kabupaten Tapin. Skripsi,

Rismarini, Rismarini (2015) 2014. ”Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Konsep Bangun Datar dengan Penerapan Model Make-a Match Bagi Siswa Kelas 2 MIN Banua Halat Kiri Kabupaten Tapin. Skripsi,. Skripsi, Fakultas Tarbiyah Dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (319kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (754kB) | Preview

ABSTRAK

Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar matematika konsep bangun datar banyak di bawah nilai KKM yang ditetapkan sekolah sebesar ≥ 65. Hal ini terjadi karena strategi pembelajaran yang digunakan belum dapat membangkitkan motivasi siswa dalam proses belajar mengajar. Untuk mengatasi hal tersebut peneliti akan mengujicobakan model make-a match pada pembelajaran matematika konsep bangun datar dengan tujuan meningkatkan hasil belajar bagi siswa kelas 2 MIN Banua Halat Kiri Kabupaten Tapin. Penelitian yang dilaksanakan adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan setting penelitian siswa kelas 2 MIN Banua Halat Kiri Kabupaten Tapin pada semester genap tahun pelajaran 2013/2014 yang jumlah siswanya 23 orang. Instrumen yang digunakan adalah lembar observasi untuk mengamati aktivitas guru dalam mengajar, aktivitas siswa dalam mencari pasangan kartunya, dan soal tertulis. Analisis data yang digunakan interpretasi berdasarkan teknik perhitungan distribusi frekuensi dengan pembahasan berdasarkan skala persentasi yang dilengkapi dengan tabel dan grafik batang. Penelitian kelas ini menunjukkan bahwa dengan menerapkan model make-a match pada pembelajaran matematika konsep bangun datar, dapat dilihat dari nilai yang diperoleh siswa dan ketuntasan klasikal yang dicapai. Pada siklus I pertemuan 1 siswa yang tuntas belajar sebanyak 14 orang dan ketuntasan klasikal yang dicapai 61%, pertemuan 2 siswa yang tuntas juga 17 orang dan ketuntasan klasikal yang dicapai 74%. Pada siklus II pertemuan 1 siswa yang tuntas belajar 19 orang ketuntasan klasikal yang dicapai 82%, pada pertemuan 2 siswa yang tuntas belajar 22 orang dan ketuntasan klasikal yang dicapai 96%. Berdasarkan temuan ini menunjukkan bahwa penelitian berhasil dan tujuan pembelajaran tercapai.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 14 not found.
Date Deposited: 14 Jul 2015 06:16
Last Modified: 14 Jul 2015 06:16
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/399

Actions (login required)

View Item View Item