Asni, Asni (2011) Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Bidang Ilmu Tajwid Melalui Metode Drill Siswa Kelas V SDN Pualam Sari I Binuang Kabupaten Tapin Rantau. Skripsi, Tarbiyah Dan Keguruan.
|
Text
I-V.pdf Download (1MB) | Preview |
ABSTRAK
Asni. 2011. Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Bidang Ilmu Tajwid Melalui Metode Drill Siswa Kelas V SDN Pualam Sari I Binuang Kabupaten Tapin Rantau. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Negeri, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan. Pembimbing I Drs. Ridhani Fidzi, M. Pd. I. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana keefektifan metode Drill pada bidang studi Pendidikan Agama Islam SDN Pualam Sari I Binuang Kabupaten Tapin, dengan metode Drill terhadap data yang penulis peroleh dari lapangan. Untuk memperoleh informasi yang berkaitan dengan masalah yang diteliti, penulis merumuskan pertanyaan penelitian yang terperinci dan bersifat operasional. Penelitian ini ditetapkan rumusan masalah yaitu : apakah melalui metode Drill dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa bidang ilmu tajwid pada pelajaran Pendidikan Agama Islam bagi siswa kelas V SDN Pualam Sari I Kecamatan Binuang Kabupaten Tapin dan bagaimana sikap siswa terhadap metode Drill dalam meningkatkan belajar pada pelajaran membaca Al-qur’an dengan hukum bacaan tajwid bagi siswa kelas V SDN Pualam Sari 1 Kecamatan Binuang Kabupaten Tapin. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif untuk mendapatkan data dan analisisnya melalui kajian-kajian reflektif, partisifasi dan kolaborasi. Pengembangan program didasarkan pada data dan informasi dari guru dan setting secara alamiah melalui dua tahapan siklus penelitian tindakan kelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode Drill efektif digunakan pada bidang studi Pendidikan Agama Islam siswa kelas V SDN Pualam Sari I Kecamatan Binuang Kabupaten Tapin Rantau. Hal ini dapat dilihat dari persentasi hasil observasi teman sejawat terhadap kegiatan pembelajaran yang dilakukan penelitian yaitu pada siklus I rata-rata keseluruhan. Dalam kegiatan pembelajaran mulai dari siklus I sampai pada siklus II terlihat aktivitas siswa sangat baik, hal ini sesuai dengan presentasi hasil observasi dari teman sejawat terhadap aktivitas siswa yang aktif dan bergairah dalam belajar hal ini dapat dilihat rata-rata siklus I 94,28 % dan rata-rata siklus II 100 % rata-rata keseluruhan 97,14 %. Dari hasil belajar siswa meningkat pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam pada khususnya dan mata pelajaran lain pada umumnya. Hal ini dapat dilihat dari hasil tes belajar siswa pada siklus I dan siklus II. Rata-rata nilai pada siklus I 7,80 , nilai ini diatas persyaratan tuntus belajar yang ditetapkan oleh kurikulum pendidikan Agana Islam yaitu rata-rata 6,50. Kemudian meningkat pada siklus II rata-rata nilai pada siklus II 8,2. Nilai ini diatas persyaratan tuntas belajar yang ditetapkan oleh kurikulum Pendidikan Agama Islam yaitu rata-rata 6,50. Terhadap pelaksanaan pembelajaran siswa setuju dengan menggunakan metode penugasan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Hal ini dapat dilihat dari sikap siswa terhadap pembelajaran dengan menggunakan metode drill yang tertera pada kuesioner. Siswa yang menjawab sangat setuju 77,85 %, setuju 22,15 %, kurang setuju 0 % dan yang tidak setuju 0 %.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Users 62 not found. |
Date Deposited: | 26 Jul 2016 03:35 |
Last Modified: | 26 Jul 2016 03:35 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/4628 |
Actions (login required)
View Item |