EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pendidikan Agama di Kalangan Keluarga Pedagang Kaki Lima (PKL) (Studi Kasus Lima Keluarga) di Jl. A. Yani Km. 4.5 Banjarmasin

Hamyani, Hamyani (2009) Pendidikan Agama di Kalangan Keluarga Pedagang Kaki Lima (PKL) (Studi Kasus Lima Keluarga) di Jl. A. Yani Km. 4.5 Banjarmasin. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (135kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (302kB)

ABSTRAK

Hamyani. 2009. Pendidikan Agama di Kalangan Keluarga Pedagang Kaki Lima (PKL) (Studi Kasus Lima Keluarga) di Jl. A. Yani Km. 4.5 Banjarmasin. Skripsi, Jurusan PAI, Fakultas Tarbiyah. Pembimbing: (I) Drs. H. Imran Sarman, M. Ag. (II) Drs. Samdani, M. Fil. I. Pemberian pendidikan agama terhadap anak dalam keluarga merupakan salah satu upaya agar anak terbiasa dalam kehidupannya dengan nilai-nilai agama, hal ini diharapkan agar nilai-nilai agama tersebut terbawa dan tersimpan dalam jiwa mereka hingga dewasa kelak. Skripsi ini mengemukakan tentang pendidikan agama yang diberikan 5 orangtua di kalangan kelurga Pedagang Kaki Lima di Jl. A. Yani Km. 4.5 Banjarmasin terhadap anaknya, dengan rumusan masalah bagaimana pelaksanaan pendidikan agama di kalangan keluarga Pedagang Kaki Lima di JL. A. Yani Km. 4.5 Banjarmasin dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan pendidikan agama yang diberikan kepada anaknya di kalangan keluarga Pedagang Kaki Lima di Jl. A. Yani Km. 4.5 Banjarmasin serta untuk mengetahui faktor-fakor apa saja yang mempengaruhinya. Subjek dalam penelitian ini adalah 5 orangtua dari keluarga di kalangan keluarga Pedagang Kaki Lima yang mempunyai anak berusia 6-12 tahun. Sedangkan yang menjadi objek dari penelitian ini adalah pelaksanaan pendidikan agama yang dilakukan orangtua tersebut kepada anaknya serta faktor-faktor yang mempengaruhinya. Penggalian data di lapangan dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumenter. Dari hasil penelitian diperoleh data bahwa pelaksanaan pendidikan agama yang diberikan oleh orangtua terhadap anaknya di kalangan keluarga Pedagang Kaki Lima menunujukkan bahwa hanya keluarga WR dan AN yang melaksanakan pendidikan agama anaknya dengan baik. karena selain faktor ekonomi sudah cukup mendukung juga faktor waktu yang dimiliki oleh mereka dimanfaatkan dengan baik untuk pendidikan agama anaknya serta sadarnya mereka sebagai orangtua akan pentingnya pendidikan agama bagi anak juga menjadi terlaksananya pendidikan agama bagi anak di keluarga WR dan AN meskipun pendidikan terakhir mereka hanya SD. Sedangkan pada keluarga IW, NH dan D belum terlaksana dengan baik, meskipun faktor ekonomi sudah cukup mendukung. Hal tersebut disebabkan oleh minimya waktu bagi orangtua yang bekerja sebagai Pedagang Kaki Lima dari sore hari hingga pagi hari, sehingga perhatian terhadap anak tidak dapat berlangsung secara kantinue. Selain itu minimnya latar belakang pendidikan orangtua juga menjadi faktor hal tersebut.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 22 Jul 2016 02:57
Last Modified: 22 Jul 2016 02:57
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/5404

Actions (login required)

View Item View Item