Rizkuni, Muhammad (2017) Peran LPPQ dalam Memantapkan Keterampilan Membaca dan Memahami Alquran bagi Mahasiswa IAIN Antasari Banjarmasin. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (397kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (858kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (74kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (241kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (657kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (31kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (295kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (9kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (137kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
ABSTRAK
Muhammad Rizkuni. 2016. Peran LPPQ dalam Memantapkan Keterampilan Membaca dan Memahami Alquran bagi Mahasiswa IAIN Antasari Banjarmasin. Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Pembimbing : Dra. Tarwilah, M.Ag. Kata Kunci: Peran LPPQ, Keterampilan Membaca dan Memahami, dan Mahasiswa IAIN Antasari Penelitian ini bertolak dari pemikiran bahwa LPPQ sebagai organisasi intra kampus satu-satunya dalam IAIN Antasari Banjarmasin yang bergerak dalam bidang khusus pembinaan “Qiraatul Quran” demi mendukung terbinanya mahasiswa Qurani yang Insya Allah mahir dalam membaca Alquran, mampu berfikir, bertindak dan berakhlak sesuai dengan nilai-nilai yang diajarkan oleh Alquran. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana peran LPPQ dalam memantapkan keterampilan membaca dan memahami Alquran bagi mahasiswa IAIN Antasari Banjarmasin dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran dan faktor apa saja yang mempengaruhi LPPQ dalam memantapkan keterampilan membaca dan memahami Alquran bagi mahasiswa IAIN Antasari Banjarmasin. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah pengurus, senior, pengajar dan anggota LPPQ IAIN Antasari Banjarmasin. Dan yang menjadi objek penelitian ini ialah peran LPPQ dalam memantapkan keterampilan membaca dan memahami Alquran bagi mahasiswa IAIN Antasari Banjarmasin Pada pengumpulan data penulis menggunakan beberapa teknik sebagai berikut: observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian semua data yang terkumpul diproses melalui reduksi data, display data, dan verifikasi serta simpulan. Hasil dari penelitian ini bahwasanya peran LPPQ dalam memantapkan keterampilan membaca dan memahami Alquran bagi mahasiswa IAIN Antasari Banjarmasin sebagai pelaksana, yaitu; merencanakan, mengorganisasikan, menggerakan, mengkomunikasikan, dan mengontrol. Kemudian sebagai pembimbing: memotivasi, mengelola tata tertib kedisiplinan, memberikan fasilitas pembelajaran, dan mengevaluasi. Adapun dalam keterampilan membaca dan mengkaji Alquran dengan adanya divisi tajwid dan tahsin dan divisi pengkajian. Faktor-faktor yang mempengaruhi LPPQ dalam memantapkan keterampilan membaca dan memahami Alquran bagi mahasiswa IAIN Antasari Banjarmasin ada 3, yaitu: (1) sarana dan prasarana, (2) minat mahasiswa, dan (3) dana.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 14 Feb 2017 07:24 |
Last Modified: | 14 Feb 2017 07:24 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/7376 |
Actions (login required)
View Item |