EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pengaruh Biaya Pendidikan terhadap Mutu Pendidikan Di SMP PlusCitra Madinatul Ilmi (CMI) Banjarbaru

Khairiansyah, Khairiansyah (2017) Pengaruh Biaya Pendidikan terhadap Mutu Pendidikan Di SMP PlusCitra Madinatul Ilmi (CMI) Banjarbaru. Tesis, Pascasarjana.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (448kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (656kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (135kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (533kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (632kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (335kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (817kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (386kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (231kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (132kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (56kB)

ABSTRAK

Khairiansyah. 2017. Pengaruh Biaya Pendidikan terhadap Mutu Pendidikan di SMP PlusCitra Madinatul Ilmi (CMI) Banjarbaru. Tesis, JurusanManajemen Pendidikan Islam Pascasarjana IAIN Antasari Banjarmasin. Pembimbing (I) Prof. Dr. Mahyuddin Barni, M. Ag dan Pembimbing (II) Dr. Wahyudin, M. Si. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh biaya pendidikan terhadap mutu pendidikan di SMP Plus Citra Madinatul Ilmi (CMI) Banjarbaru tahun pelajaran 2015/2016. Penelitian deskriptif dalam penelitian ini untuk menganalisis dan menginterpretasi makna yang terkandung di dalam data hasil dokumentasi dan wawancara yang telah dikumpulkan. Pendekatan kuantitatif dalam penelitian ini menggunakan metode causal comparative research, yaitu untuk menjelaskan pengaruh biaya pendidikan baik biaya investasi dan biaya operasi secara parsial dan simultan terhadap mutu pendidikan dengan menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil perhitungan biaya pemasukan sebesar Rp2.086.354.457,00. Biaya pengeluaran (totalcost) sebesar Rp. 1.754.362.875,00 dan biaya satuan (unitcost) sebesar Rp. 9.700.284,00. Hasil analisis regresi linear berganda secara simultan bahwa terdapat pengaruh biaya pendidikan terhadap mutu pendidikan di SMP Plus Citra Madinatul Ilmi (CMI) Banjarbaru dengan sumbangan pengaruh sebesar 52,2%. Secara parsial terdapat pengaruh biaya investasi pendidikan terhadap mutu pendidikan di SMP Plus Citra Madinatul Ilmi (CMI) Banjarbaru dengan sumbangan pengaruh sebesar 44,9% dan tidak terdapat pengaruh biaya operasi pendidikan terhadap mutu pendidikan di SMP Plus Citra Madinatul Ilmi (CMI) Banjarbaru dengan sumbangan pengaruh hanya sebesar 0,002%. Sedangkan biaya dan mutu pendidikan diperoleh skor dan kategori yang samayaitu: 64,3% dengan kategori sedang. Hasil penelitian ini dapat dijadikan bahan pertimbangan bagi sekolah dalam membuat perencanaan biaya pendidikan dan sekolah dapat mengadopsipemikiran dari W. Edward Deming dalam pencapaian mutu pendidikan yang lebih berkualitas.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 05 Apr 2017 07:00
Last Modified: 05 Apr 2017 07:00
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/7759

Actions (login required)

View Item View Item