Hidayati, Fitriyadi (2018) Pengaruh Pola Asuh Orangtua, Lingkungan Tempat Tinggal, dan Teman Sebaya terhadap Perilaku Keagamaan Siswa di SMAN se-Kota Palangka Raya. Tesis, Pascasarjana.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (253kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (589kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (159kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (588kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (845kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (636kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (357kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (203kB) |
|
Text
BAB VI.pdf Download (158kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (247kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (3MB) |
ABSTRAK
Fitri Hidayati (NIM. 1502521538); Pengaruh Pola Asuh Orangtua, Lingkungan Tempat Tinggal, dan Teman Sebaya terhadap Perilaku Keagamaan Siswa di SMAN se-Kota Palangka Raya di bawah bimbingan I: Dr. Dina Hermina, M.Pd dan II: Dr. Ahmad Salabi, M.Pd, pada Pascasarjana UIN Antasari Banjarmasin, 2018. Kata Kunci: Pola Asuh Orangtua, Lingkungan Tempat Tinggal, Teman Sebaya, Perilaku Keagamaan Masa remaja merupakan masa awal dalam pemberlakuan hukum syar’i di dalam agama Islam. Remaja yang sudah berada ditingkat Sekolah Menengah Atas seharusnya sudah melaksanakan ajaran agama Islam dalam kehidupannya. Pemahaman terhadap ajaran Islam terlebih dahulu dikenal dalam lingkungan keluarga, yaitu orangtua. Selanjutnya, lingkungan dan perilaku penduduk tempat tinggal keluarga juga berpengaruh terhadap pendidikan anak, karena dalam pergaulan sehari-hari anak akan menyesuaikan diri dengan lingkungannya, terutama pergaulan dengan teman sebayanya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pola asuh orangtua, lingkungan tempat tinggal, dan teman sebaya terhadap perilaku keagamaan siswa muslim, baik secara terpisah maupun bersama-sama. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional dengan pendekatan kuantitatif. Sampel siswa muslim di SMAN se-Kota Palangka Raya diambil secara proportionate stratified random sampling dengan menggunakan rumus Slovin. Berdasarkan rumus tersebut maka sampel siswa muslim diambil sebesar 96 orang siswa. Pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan kuesioner penelitian dan analisis data menggunakan analisis regresi linier sederhana dan berganda dengan bantuan SPSS 23. Hasil penelitian yang telah dilakukan melalui uji hipotesis dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh antara pola asuh orangtua terhadap perilaku keagamaan siswa sebesar 0,384 tergolong rendah. Pengaruh lingkungan tempat tinggal terhadap perilaku keagamaan siswa sebesar 0,594 tergolong sedang. Pengaruh teman sebaya terhadap perilaku keagamaan siswa sebesar 0,503 tergolong sedang. Pengaruh pola asuh orangtua dan lingkungan tempat tinggal terhadap perilaku keagamaan siswa sebesar 0,579 tergolong sedang. Pengaruh pola asuh orangtua dan teman sebaya terhadap perilaku keagamaan siswa sebesar 0,555 tergolong sedang. Pengaruh lingkungan tempat tinggal dan teman sebaya terhadap perilaku keagamaan siswa sebesar 0,595 tergolong sedang. Pengaruh pola asuh orangtua, lingkungan tempat tinggal dan teman sebaya terhadap perilaku keagamaan siswa secara bersama-sama diperoleh 0,615 tergolong kuat. Dengan demikian terdapat pengaruh antara pola asuh orangtua, lingkungan tempat tinggal, dan teman sebaya terhadap perilaku keagamaan siswa muslim di SMAN se-Kota Palangka Raya.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Users 62 not found. |
Date Deposited: | 05 Apr 2018 07:15 |
Last Modified: | 05 Apr 2018 07:15 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/9891 |
Actions (login required)
View Item |