EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pelaksanaan Pembelajaran Fikih Menggunakan Bahasa Arab Sebagai Bahasa Pengantar Kelas III SD Islamic Bilingual Science Darul Hijrah Puteri

Hardiyani, Welda (2021) Pelaksanaan Pembelajaran Fikih Menggunakan Bahasa Arab Sebagai Bahasa Pengantar Kelas III SD Islamic Bilingual Science Darul Hijrah Puteri. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (317kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (177kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (609kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (562kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (417kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (565kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (178kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (284kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pembelajaran Fikih menggunakan bahasa Arab sebagai bahasa pengantar kelas III SD Islamic bilingual Science. Meliputi proses pelaksanaan pembelajaran Fikih menggunakan bahasa Arab sebagai bahasa pengantar, faktor pendukung dan kendala dalam bahasa Arab sebagai bahasa pengantar kelas III SD Islamic Bilingual Science. Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan (Field research), yaitu penelitian yang dilakukan dengan terjun kelapangan untuk meneliti pelaksanaan pembelajaran Fikih menggunakan bahasa Arab di SD Islamic Bilingual Sciencei Darul Hijrah Puteri. Pendekatan ini menggunakan metode kualitatif yaitu penelitian yang menghasilakn data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan maupun perilaku yang diamati nantinya. Objek dalam penelitian pelaksanaan pembelajaran Fikih menggunakan bahasa Arab sebagai bahasa pengantar kelas III SD Islamic Bilingual Science Darul Hijrah Puteri. Sedangkan yang menjadi subjek penelitian adalah kepala sekolah dan guru mata pelajaran Fikih. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa pelaksanaan pembelajaran Fikih menggunakan bahasa Arab sebagai bahasa pengantar sudah sangat baik terdiri dari kegiatan perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Sebelum memulai mengajar guru terlebih dahulu membuat rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP). Proses pelaksanaan pembelajaran sudah baik mulai dari kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Metode serta strategi pembelajaran yang digunakan bervariasi tidak menggunakan metode ceramah saja akan tetapi tanya jawab serta praktek-praktek secara langsung seperti salat dan wudhu. Media yang digunakan pada masa pandemi ini papan tulis karena waktunya kurang maksimal pada masa pandemi. Evaluasi pembelajaran guru melakukan tidak setiap hari melainkan ada pertemuan khusus untuk mengerjakan tugas-tugas tersebut akan tetapi setiap pembelajaran diberi tanya jawab juga, serta ada evaluasi setiap akhir semester yaitu ujian lisan menggunakan bahasa Arab dan praktek salat serta praktek wudhu. Beberapa faktor pendukung dalam pembelajaran Fikih menggunakan bahasa Arab sebagai bahasa pengantar antara lain kurikulum, guru, dan orang tua. Sedangkan kendala menggunakan bahasa Arab adalah peserta didik pada masa pandemi dan kurangnya waktu dalam pembelajaran. Dapat disimpulan penelitian ini bahwa pelaksanaan pembelajaran Fikih menggunakan bahasa Arab sebagai bahasa pengantar sudah sangat baik dari perencanaan hingga kegiatan pembelajaran sudah cukup baik. Sehingga dari faktor pendukung dan juga kendala dapat dapat dikondisikan agar proses pembelajaran berjalan dengan baik hingga mencapai tujuan pembelajaran.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 29 Oct 2021 05:48
Last Modified: 29 Oct 2021 05:48
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/17398

Actions (login required)

View Item View Item