EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Representasi Feminisme Eksistensial dalam Film Manikarnika: The Queen Of Jhansi (Perspektif Simone De Beauvoir)

Rifqi, Muhammad (2023) Representasi Feminisme Eksistensial dalam Film Manikarnika: The Queen Of Jhansi (Perspektif Simone De Beauvoir). Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (330kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (606kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (201kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (443kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (403kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (273kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (201kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (320kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (651kB)

ABSTRAK

Film Manikarnika: The Queen of Jhansi merupakan film yang diadaptasi dari narasi sejarah menjadi sebuah tontonan yang menarik karena mampu membakar semangat patriotisme, nasionalisme, dan feminisme eksistensial. Rani Lakshmi Bai atau Manikarnika adalah tokoh fakta sejarah yang menampilkan betapa besar mimpi sang Ratu untuk merdeka, dan bebas dari belenggu penjajah. Sekaligus mematahkan rantai tradisi budaya patriarki tentang perempuan dianggap lemah, dijadikan Liyan, dan perempuan hanya boleh bekerja di ranah domestik. Perjuangan perempuan di ranah domestik identik dengan feminisme eksistensial. Maka dari itu, peneliti mengindikasikan bahwa film Manikarnika: The Queen of Jhansi mengandung ideologi feminisme eksistensial. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan representasi ketidakadilan gender terhadap perempuan dalam film Manikarnika: The Queen of Jhansi dan mendeskripsikan representasi feminisme eksistensial dalam film Manikarnika: The Queen of Jhansi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif yang berfokus pada film Manikarnika: The Queen of Jhansi. Peneliti dalam menyusun skripsi ini menggunakan metode deskriptif dengan teknik analisis isi, yaitu dengan mengidentifikasi keseluruhan scene-scene yang mengandung pesan-pesan feminisme eksistensial dalam film Manikarnika: The Queen of Jhansi, pesan-pesan tersebut dimasukkan dalam kategori tema, kemudian peneliti akan memberikan pemaknaan dengan cara menjelaskan hasil penelitian berdasarkan teori filosofis feminisme Simone de Beauvoir. Bentuk ketidakadilan gender terhadap perempuan yang terdapat dalam film Manikarnika: The Queen of Jhansi karya Kangana Ranaut dan Radha Krishna Jagarlamudi adalah perempuan dilabeli oleh masyarakat sebagai sosok yang feminin, perempuan hanya diperbolehkan bekerja di ranah domestik, adanya tradisi yang merugikan perempuan, eksistensi perempuan dianggap ancaman bagi laki- laki. Kemudian, bentuk feminisme eksistensial terdapat pada tokoh utama dalam film Manikarnika: The Queen of Jhansi adalah 1) perempuan dapat bekerja yaitu dengan bekerja perempuan mempunyai kesempatan untuk mengembangkan diri, 2) perempuan menjadi kaum intelektual yaitu agar menjadi bekal untuk menghadapi masyarakat patriarkal yang cenderung melecehkan kemampuan perempuan, 3) perempuan mampu mengubah pandangan sosial masyarakat yaitu mengubah stereotipe masyarakat tentang perempuan selalu identik dengan feminin, 4) perempuan menolak sebagai Liyan yaitu melakukan sesuatu berdasarkan keinginannya sendiri, bukan melakukan atas keinginan orang lain.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 14 Apr 2023 00:30
Last Modified: 14 Apr 2023 00:30
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/22667

Actions (login required)

View Item View Item