EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Penetapan Metode Anuitas Dalam Pengakuan Keuntungan Murabahah (Analisis Prinsip Syariah Dan Asas Keadilan Dalam Berkontrak Pada Bank Kalsel Syariah)

Eflian, Ridho (2016) Penetapan Metode Anuitas Dalam Pengakuan Keuntungan Murabahah (Analisis Prinsip Syariah Dan Asas Keadilan Dalam Berkontrak Pada Bank Kalsel Syariah). Tesis, Pascasarjana.

[img]
Preview
Image
Pernyataan.jpg

Download (175kB) | Preview
[img]
Preview
Text
awal.pdf

Download (654kB) | Preview
[img]
Preview
Text
abstrak.pdf

Download (57kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab I.pdf

Download (208kB) | Preview
[img] Text
Bab II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (360kB)
[img]
Preview
Text
Bab III.pdf

Download (546kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab IV.pdf

Download (385kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab v.pdf

Download (239kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Lampiran.pdf

Download (11MB) | Preview

ABSTRAK

Ridho Eflian, SE, Penetapan Metode Anuitas Dalam Pengakuan Keuntungan Murabahah (Analisis Prinsip Syariah Dan Asas Keadilan Dalam Berkontrak Pada Bank Kalsel Syariah) Dibawah bimbingan I: Prof. Dr. H.M. Ma’ruf Abdullah, SH, MM. dan II: Dr. Muhaimin, S.Ag, MA, Pada Program Studi Hukum Ekonomi Syariah, Pascasarjana IAIN Antasari Banjarmasin, 2016. Bank Indonesia menerbitkan Pedoman Akuntansi Perbankan Syariah (PAPSI) 2013 yang merupakan pedoman dalam penyusunan dan penyajian laporan keuangan bank syariah. Termasuk di dalamnya pengakuan terhadap metode anuitas dan proporsional yang tercantum dalam Fatwa Dewan Syariah Nasional No. 84/DSN-MUI/XII/2012 tentang metode pengakuan pendapatan Murabahah di lembaga keuangan syariah. Unit Usaha Syariah Bank Kalsel menuju proses pengalihan ketentuan Akuntansi dari PAPSI 2003 menuju PAPSI 2013, dengan diterapkannya PAPSI 2013 maka Bank Kalsel Syariah akan melakukan penerapan metode anuitas dalam pengakuan keuntungan pada produk dengan akad murabahah. Penerapan metode anuitas sendiri menimbulkan pertanyaan dan kritik dari beberapa pihak dalam implementasinya. Penerapan keuntungan/marjin dengan metode anuitas dianggap tidak berbeda jauh dengan penerapan bunga pada bank konvensional selain itu penetapan marjin secara anuitas dianggap tidak memberikan rasa keadilan bagi debitur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis penerapan pengakuan keuntungan/marjin secara anuitas pada akad Murabahah di Bank Kalsel Syariah termasuk analisis terhadap prinsip syariah dan pemenuhan aspek asas keadilan serta sejauhmana prinsip syariah dan asas keadilan tersebut dapat diterapkan oleh Bank Kalsel Syariah. Penelitian yang digunakan dalam pembahasan tesis ini adalah penelitian hukum Yuridis Normatif difokuskan pada penelitian terhadap taraf sinkronisasi hukum. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan kenyataan sampai sejauhmana peraturan tertentu serasi secara vertikal atau mempunyai keserasian secara horizontal. Berdasarkan metode yang digunakan dihasilkan kesimpulan, bahwa Bank Kalsel Syariah akan menerapkan pedoman PAPSI 2013 sehingga akan menerapkan metode anuitas dalam pengakuan keuntungan murabahahnya. Penerapan metode anuitas dalam pengakuan keuntungan murabahah di Bank Kalsel Syariah berpotensi mengubah substansi murabahah yang semula adalah akad jual beli menjadi transaksi pinjam meminjam uang, maka akad tersebut dapat menjadi transaksi yang bertentangan dengan prinsip syariah dikarenakan didalamnya ada unsur bunga yang identik dengan riba. Dalam hal pemenuhan aspek asas keadilan bagi para pihak yang berkontrak akan ada rasa keadilan yang tercederai terutama bagi pihak nasabah dikarenakan ciri khas metode yang menghasilkan pola angsuran harga pokok yang semakin membesar dan marjin keuntungan yang semakin menurun. Kata Kunci : Metode Anuitas, Pengakuan Keuntungan, Murabahah, Asas Keadilan

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Depositing User: RIDHO EFLIAN NOOR EFFENDI
Date Deposited: 20 Jun 2016 05:43
Last Modified: 20 Jun 2016 05:43
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/4996

Actions (login required)

View Item View Item