Halimah, Halimah (2017) Motivasi Kerja Para Pekerja Harian Lepas Pada PT. Kintap Jaya Wattindo. Skripsi, Syariah dan Ekonomi Islam.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (101kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (797kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (9kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (341kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (914kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (103kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (746kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (11kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (191kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) |
ABSTRAK
Halimah. 2017. Motivasi Kerja Para Pekerja Harian Lepas Pada PT. Kintap Jaya Wattindo. Skripsi, Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam. Pembimbing: (I) Dr. Muhaimin, S.Ag, MA, (II) Yulia Hafizah, SHI, MEI. Kata Kunci: Motivasi Kerja, Pekerja Harian Lepas. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya masalah penurunan harga jual dan permintaan karet sehingga membuat pihak PT. Kintap Jaya Wattindo melakukan pengurangan pada volume produksi dengan merumahkan pekerja harian lepas dan membuat mata pencaharian mereka menghilang sehingga mereka tidak dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari secara maksimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana bentuk pekerja yang mereka lakukan, kemudian faktor apa yang menyebabkan mereka memiliki motivasi kerja, serta bagaimana tinjauan ekonomi Islam mengenai motivasi kerja yang dilakukan oleh para pekerja harian lepas setelah mereka tidak bekerja lagi di PT. Kintap Jaya Wattindo. Penelitian ini berupa penelitian lapangan (field research) yaitu dengan pendekatan kualitatif dengan meneliti langsung ke lokasi penelitian yang telah ditetapkan untuk menggali, menghimpun dan mengumpulkan sejumlah data yang diperlukan. Penelitian ini berlokasi di Desa Tebing Siring Kecamatan Bajuin Kabupaten Tanah Laut Provinsi Kalimantan Selatan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan observasi, wawancara dan studi dokumen. Sumber data berasal dari para pekerja harian lepas pada PT. Kintap Jaya Wattindo yang sekarang sudah tidak bekerja lagi di PT. tersebut karena telah dirumahkan. Hasil yang diperoleh ialah motivasi kerja yang dimiliki oleh para pekerja harian lepas adalah dari 8 orang responden diketahui 6 orang memiliki motivasi kerja tinggi dan 2 orang memliki motivasi kerja sedang. Faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi kerja para pekerja harian lepas pada PT. Kintap Jaya Wattindo ialah faktor agama, faktor mekanis, faktor kimawi, faktor biologis, faktor fisiologis, mental psikologis, serta ekonomi dan kultural. Namun ada faktor yang paling berperan penting ialah mental psikologis serta faktor ekonomi dan kultural sebab tekad kuat yang mereka miliki dalam kerasnya kehidupan membuat mereka tetap bertahan dan selalu mencari cara agar mampu memenuhi kebutuhan sehari-hari. Sedangkan hasil analisis mengenai pandangan ekonomi Islam terhadap motivasi kerja yang telah dilakukan oleh para pekerja harian lepas pada PT. Kintap Jaya Wattindo bahwa mereka telah melaksanakan kewajiban-kewajiban dalam melakukan setiap pekerjaannya
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works |
Depositing User: | Halimah Halimah |
Date Deposited: | 02 Aug 2017 05:05 |
Last Modified: | 02 Aug 2017 05:05 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/8220 |
Actions (login required)
View Item |