EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Penerapan E-Learning Berbasis Aplikasi Microsoft Teams Dalam Sistem Distance Learning Pada Pembelajaran Matematika di SMAN 1 Mantewe Tahun Pelajaran 2020/2021

Rianti, Neni Novia (2021) Penerapan E-Learning Berbasis Aplikasi Microsoft Teams Dalam Sistem Distance Learning Pada Pembelajaran Matematika di SMAN 1 Mantewe Tahun Pelajaran 2020/2021. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (247kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (846kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (129kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (388kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (734kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (174kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (958kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (134kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (248kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

ABSTRAK

Pemberlakuan belajar dari rumah secara daring pada masa pandemi, menyebabkan banyak sekolah di Indonesia memanfaatkan berbagai aplikasi penunjang e-learning. Salah satu sekolah yang memanfaatkan e-learning berbasis aplikasi microsoft teams adalah SMAN 1 Mantewe, berbagai pembelajaran termasuk pembelajaran matematika dilakukan dengan menggunakan aplikasi tersebut. Meskipun pelaksanaan pembelajaran jarak jauh menggunakan e-learning secara serentak di Indonesia pada wilayah-wilayah zona kuning dan zona merah akibat paparan COVID-19 terbilang sangat mendadak. Namun hal tersebut dapat menjadi tantangan tersendiri bagi sekolah-sekolah untuk menerapkan sistem pembelajaran yang berbeda. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan e-learning berbasis aplikasi microsoft teams yang dilaksanakan di SMAN 1 Mantewe terkhusus pada pembelajaran matematika di masa pembelajaran jarak jauh. Untuk menganalisis penelitian ini, digunakan triangulasi teknik dan triangulasi sumber data. Penelitian ini adalah penelitian lapangan yang menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah wakasek kesiswaan beserta 2 orang guru matematika serta beberapa peserta didik di SMAN 1 Mantewe. Objek dalam penelitian ini adalah penerapan e-elearning berbasis microsoft teams dalam sistem distance learning pada pembelajaran matematika di SMAN 1 Mantewe. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian, meliputi teknik wawancara, observasi, dokumentasi dan triangulasi. Data yang telah didapatkan kemudian diolah dan dianalisis dengan reduksi, penyajian dan penarikan kesimpulan serta keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh kesimpulan bahwa SMAN 1 Mantewe menerapkan pembelajaran secara jarak jauh menggunakan e-learning berbasis aplikasi microsoft teams sebagai alternatif untuk pembelajaran daring di masa pandemi. Penerapan aplikasi tersebut untuk pembelajaran matematika memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Pada prosesnya, terdapat kendala yang dialami oleh pihak sekolah, guru dan juga peserta didik, namun kendala yang paling memliki pengaruh berasal dari peserta didik.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: NUR KAMARI NUR KAMARIAH NUR KAMARIAH
Date Deposited: 16 Feb 2021 02:50
Last Modified: 16 Feb 2021 02:50
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/15409

Actions (login required)

View Item View Item