EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

MANAJEMEN PENDIDIKAN INKLUSI DALAM PENANAMAN NILAI-NILAI KEISLAMAN PADA SEKOLAH DASAR DAN SEKOLAH MENENGAH PERTAMA DI KAWASAN BANTARAN SUNGAI MARTAPURA

Maulana, Muhammad (2024) MANAJEMEN PENDIDIKAN INKLUSI DALAM PENANAMAN NILAI-NILAI KEISLAMAN PADA SEKOLAH DASAR DAN SEKOLAH MENENGAH PERTAMA DI KAWASAN BANTARAN SUNGAI MARTAPURA. Tesis, Pascasarjana.

[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf

Download (148kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (188kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (596kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (769kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (498kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (191kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (256kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Muhammad Maulana. NIM. 220211030067. Manajemen Pendidikan Inklusi dalam Penanaman Nilai-nilai Keislaman Pada Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama di Kawasan Bantaran Sungai Martapura. Pembimbing I Dr. H. Ahmad Salabi, M.Pd. dan Pembimbing II Dr. Dina Hermina, M.Pd., Pada Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Program Magister/Pascasarjana UIN Antasari Banjarmasin. 2024. Kata Kunci: Manajemen, Pendidikan Inklusi, Nilai-nilai Keislaman, Lembaga Pendidikan, Sungai Martapura. Membangun karakter peserta didik di lembaga pendidikan inklusi yang paripurna sebagai bentuk paradigma investasi masa depan, dapat diperoleh dari penanaman nilai-nilai keislaman yang dikelola melalui proses manajemen pendidikan inklusi yang baik. Hal tersebut dikarenakan manajemen yang baik di lembaga pendidikan inklusi menentukan keberhasilan pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan pendidikan inklusi pada Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama di kawasan bantaran Sungai Martapura. Jenis dan pendekatan penelitian ini adalah jenis penelitian lapangan pendekatan kualitatif dengan desain penelitian Multi Situs. Subjek penelitian adalah kepala sekolah, guru PAI, GPK, dan orang tua siswa. Objek penelitian adalah manajemen pendidikan inklusi dalam penanaman nilai-nilai keislaman. Teknik pengumpulan data yaitu FGD, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisi kualitatif yaitu pengumpulan data, memilih data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah ditemukan adanya program rutinan keagamaan dan pola pembiasaan yang mencerminkan penanaman nilai-nilai keislaman, yang terbagi menjadi dua dimensi nilai yaitu nilai Ilahiyah dan nilai Insaniyah. Nilai Ilahiyah seperti ibadah sholat, dzikir, dan sholawat. Nilai Insaniyah seperti kasih sayang, persaudaraan, dan kepedulian. Nilai-nilai tersebut ditanamkan tidak hanya diperuntukan untuk siswa yang reguler, namun juga kepada anak yang berkebutuhan khusus. Tentu hal ini didasari dengan adanya pengawalan dari proses manajemen yang telah dilalui, yakni seperti dalam perencanaan adanya rapat awal semester dengan seluruh personil dengan harapan dalam perencanaan semua unsur dapat tercapai, dalam pengorganisasian terbentuk departementalisasi yang bertujuan untuk pengelompokan kegiatan berdasarkan tugas dan fungsi, dalam pelaksanaan adanya koordinasi yang baik antar personil, dan dalam pengawasan dilakukan tiga cara yaitu langsung, langsung melalui media, dan pengawasan tidak langsung serta pengawasan sesuai fungsinya dengan harapan dapat terkontrol dari standar yang telah ditetapkan dan penyimpangan yang terjadi dapat segera diatasi.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: S.H SITI KURNIA YUSNI TAUFIK (ALM)
Date Deposited: 08 Aug 2024 06:39
Last Modified: 08 Aug 2024 06:39
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/27695

Actions (login required)

View Item View Item