EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Analisis Implementasi Modul Ajar Tentang Praktik Tata Cara Wudu Pada Kelas VII Madrasah Tsanawiyah Satu Atap Darussalim Kecamatan Bati-Bati

Gina, Lina (2025) Analisis Implementasi Modul Ajar Tentang Praktik Tata Cara Wudu Pada Kelas VII Madrasah Tsanawiyah Satu Atap Darussalim Kecamatan Bati-Bati. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (323kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (578kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (531kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (759kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (485kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (551kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (397kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (302kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (3MB)

ABSTRAK

Pendidikan merupakan elemen penting dalam membentuk kualitas kehidupan manusia, dengan guru sebagai komponen utama dalam pelaksanaan proses pembelajaran. Salah satu alat yang mendukung efektivitas pembelajaran adalah modul ajar, yang dirancang sistematis untuk membantu guru dan siswa mencapai tujuan pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi modul ajar tentang praktik tata cara wudu di kelas VII Madrasah Tsanawiyah Satu Atap Darussalim Kecamatan Bati-Bati. Jenis peneli an yang digunakan dalam peneli an ini adalah peneli an lapangan (filed research.). Peneli an ini menggunakan pendekatan kualita f dengan pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek dari penelitian ini adalah guru PAI kelas VII di MTS Darussalim. Objek dalam penelitian ini adalah aktivitas guru agama Islam dalam mengimplementasikan atau menerapkan modul ajar praktik tata cara berwudu kepada anak kelas VII di Madrasah Tsanawiyah Darussalim. Adapun teknik pengolahan data pada penelitian ini menggunakan teknik editing, klasifikasi data dan interpretasi data sedangkan analisis data meliputi tiga tahap utama, yaitu reduksi data, penyajian data, dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi modul ajar di madrasah ini telah berjalan sesuai pedoman Kurikulum Merdeka, dengan penyusunan modul yang sistematis dan mencakup berbagai komponen pembelajaran, seperti tujuan, strategi, dan asesmen. Modul ajar dirancang menarik dan relevan, memberikan pengalaman belajar yang bermakna bagi siswa. Namun, dalam pelaksanaannya ditemukan beberapa kendala, seperti keterbatasan fasilitas wudu dan alokasi waktu yang kurang memadai untuk kegiatan praktik. Meskipun demikian, guru telah berupaya mengatasi kendala tersebut melalui adaptasi metode pembelajaran yang kolaboratif dan interaktif. Kesimpulannya, modul ajar memiliki peran signifikan dalam meningkatkan kualitas pembelajaran, namun perlu adanya perbaikan pada aspek sarana dan perencanaan waktu agar implementasi lebih optimal.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Sri Yuniarti Fitria
Date Deposited: 11 Mar 2025 05:33
Last Modified: 11 Mar 2025 05:33
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/28529

Actions (login required)

View Item View Item