EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Manajemen Kesantrian di Pondok Pesantren Salafiyah Darussalam Martapura

Hafizian, Nor (2020) Manajemen Kesantrian di Pondok Pesantren Salafiyah Darussalam Martapura. Tesis, Pascasarjana.

[img] Text
[000] PERNYATAAN KEASLIAN.pdf

Download (2MB)
[img] Text
[01] AWAL.pdf

Download (4MB)
[img] Text
[00] ABSTRAK.pdf

Download (2MB)
[img] Text
[02] BAB 1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
[03] BAB 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text
[04] BAB 3.pdf

Download (1MB)
[img] Text
[05] BAB 4.pdf

Download (1MB)
[img] Text
[06] BAB 5.pdf

Download (1MB)
[img] Text
[07] DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB)
[img] Text
[08] LAMPIRAN.pdf

Download (6MB)

ABSTRAK

HAFIZIAN NOR; “Manajemen Kesantrian di Pondok Pesantren Salafiyah Darussalam Martapura”, di bawah bimbingan (I): Dr. H. Husnul Yaqin, M.Ed.,(II): Dr. Faisal Mubarak, Lc., MA. Tesis, pada Program Pascasarjana UIN Antasari Banjarmasin, 2020. Kata Kunci: Manajemen, Kesantrian, Pesantren. Komponen santri keberadaannya sangat dibutuhkan dan merupakan bagian penting dari unsur kelembagaan pendidikan (sekolah/pesantren). Oleh karenanya dibutuhkan manajemen kesantrian yang bermutu bagi lembaga pendidikan atau pesantren itu sendiri. Penelitian ini difokuskan kepada Manajemen Kesantrian mulai dari penerimaan santri baru, seleksi, penempatan, bimbingan atau pembinaan, dan pemantauan serta peran alumni di Pondok Pesantren Darussalam Martapura. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif deskriptif.Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi dengan menggunakan sumber data dari pimpinan pesantren, sekretaris, dewan guru, dan santri. Selanjutnya data dianalisis melalui tahapan koleksi data, reduksi data, display data dan verifikasi data. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa proses penerimaan santri baru berjalan baik dengan adanya perencanaan; sosialisasi dan prosedur penerimaan, pengorganisasian; terbentuknya kepanitiaan, pelaksanaan; dengan adanya verifikasi berkas, tes, dan pengawasan; penempatan santri baru setelah dilakukan klasifikasi berdasarkan hasil tes. Bimbingan santri dilakukan melalui kegiatan kurikuler dan ektra kurikuler. Bimbingan kurikuler meliputi program salafiyah yang mempelajari kitab-kitab kuning dan tidak ada pelajaran umum. Pembelajaran dilakukan secara tidak bersamaan waktunya, santri putra pada pagi sampai siang, dan santri putri pada siang sampai sore setiap harinya kecuali hari jum’at libur. Sedangkan bimbingan ekstra kurikuler diinisiasi oleh IPDA (Ikatan Pelajar Darussalam) dilaksanakan pada sore atau malam hari, dengan kegiatan berupa pembelajaran bahasa Arab, pidato, mudzakarah, kaligrafi, dan komputer. Adapun santri bebas memilih kegiatan ekstra kurikuler yang diikuti sesuai dengan bakat dan minat yang mereka miliki. Untuk mengembangkan bakat kepemimpinan dan keorganisasian santri bisa mengikuti dan bergabung dalam organisasi santri yang terbentuk dalam IPDA. Bimbingan lainnya yaitu adanya pengawas dari DPSDA (Dewan Pengawas Santri Darussalam) yang mengawas, menindak dan menertibkan serta melakukan pembinaan terhadap santri yang bermasalah di pesantren bekerjasama atau berkoordinasi dengan pihak-pihak yang berkepentingan. Sedangkan pemantauan alumni pesantren dilakukan dengan adanya organisasi alumni yang terbentuk dalam WAPDA (Warga Alumni Pesantren Darussalam), hal tersebut memudahkan pesantren agar selalu terhubung dan terjalin silaturahmi dengan alumni pesantren.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Hafiz Hafizian Nor
Date Deposited: 17 Mar 2020 01:29
Last Modified: 17 Mar 2020 01:29
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/13898

Actions (login required)

View Item View Item