Munawarah, Munawarah (2021) Kualitas Bacaan al-Qur’an Santriwati Pondok Pesantren Tahfiz al-Qur’an dan Dakwah Nurul Hidayah di Mandastana Barito Kuala. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (351kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (897kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (423kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (777kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (546kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (423kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (423kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (841kB) |
ABSTRAK
Dalam beberapa tahun terakhir, khususnya di Kota Banjarmasin, pembelajaran al-Qur’an mengalami perkembangan, yaitu pembelajaran al-Qur’an tidak hanya sampai membaca al-Qur’an, tapi juga sampai menghafal al-Qur’an. Salah satu pondok pesantren yang mengajarkan al-Qur’an adalah Pondok Pesantren Tahfiz al-Qur’an dan Dakwah Nurul Hidayah yang berlokasi di Kabupaten Barito Kuala. Pondok ini juga sangat menekankan pembelajaran Ilmu Tajwid karena dianjurkan kepada orang yang ingin menghafal al-Qur’an terlebih dahulu mempelajari Ilmu Tajwid. Hal tersebut sangat diperlukan agar tidak terjadi kesalahan terhadap ayat yang dihafalkan. Jika bacaan yang dihafalkan salah, untuk memperbaikinya dibutuhkan ketelitian yang akan membutuhkan waktu yang relatif lama. Sehingga sebelum menghafal seseorang harus memperbaiki makhārij al-hurūf dan shifat al-hurūf terlebih dahulu. Serta mempelajari hukum-hukum bacaan yang lainnya seperti ghunnah, madd dan mengetahui apa saja yang termasuk lahn jaliy dan lahn khafiy. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana kualitas bacaan al-Qur’an santriwati Pondok Pesantren Tahfiz al-Qur’an dan Dakwah Nurul Hidayah dari aspek makhārij al-hurūf, shifat al-hurūf, bacaan ghunnah, hukum madd dan lahn jaliy serta lahn khafiy. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas bacaan al-Qur’an santriwati Pondok Pesantren Tahfiz al-Qur’an dan Dakwah Nurul Hidayah dari aspek makhārij al-hurūf, shifat al-hurūf, bacaan ghunnah, hukum madd dan lahn jaliy serta lahn khafiy. Metode yang digunakan penulis adalah penelitian lapangan (field research dengan pendekatan kualitatif. Yang menjadi data dalam penelitian ini yaitu bacaan al-Qur’an para santriwati yang menghafal al-Qur’an di Pondok Pesantren Tahfiz al-Qur’an dan Dakwah Nurul Hidayah. Subjek penelitian ini adalah santriwati Pondok Pesantren Tahfiz al-Qur’an dan Dakwah Nurul Hidayah di Mandastana Barito Kuala. Jumlah sampel dalam penelitian berjumlah 18 orang santriwati. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dokumentasi dan metode tes. Berdasarkan hasil tes yang dilakukan kepada santriwati Pondok Pesantren Tahfiz al-Qur’an dan Dakwah Nurul Hidayah dari aspek makhārij al-hurūf, shifat al-hurūf, ghunnah, hukum madd, lahn jaliy dan lahn khafiy maka terdapat 4 orang santriwati yang memperoleh nilai predikat sangat baik dan 11 orang santriwati memperoleh predikat baik. Selain itu terdapat 2 orang santriwati yang memperoleh nilai dengan predikat cukup dan hanya 1 orang santriwati yang memperoleh predikat kurang. Oleh sebab itu dapat disimpulkan secara keseluruhan bacaan santriwati Pondok Pesantren Tahfiz al-Qur’an dan Dakwah Nurul Hidayah adalah baik.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | KHALIDATUL KHALIDATUL MAULIDIAH KHALIDATUL MAULIDIAH |
Date Deposited: | 09 Mar 2021 13:34 |
Last Modified: | 09 Mar 2021 13:34 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/15679 |
Actions (login required)
View Item |