EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

ANALISIS MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA NAZIR TENTANG PERWAKAFAN DAN EFEKTIFITASNYA TERHADAP PENGELOLAAN WAKAF (Studi Kasus di Kecamatan Penajam)

Nisa, Roudhatun (2022) ANALISIS MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA NAZIR TENTANG PERWAKAFAN DAN EFEKTIFITASNYA TERHADAP PENGELOLAAN WAKAF (Studi Kasus di Kecamatan Penajam). Skripsi, Dakwah dan Ilmu Komunikasi.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (298kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (217kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (474kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (741kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (356kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (671kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (215kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (433kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Wakaf merupakan salah satu ekosistem ekonomi syariah dalam membangun kesejahteraan umat, pengelolaan wakaf yang baik dapat diwujudkan oleh nazir selaku pemeran penting dalam pengelolaan wakaf. Maka dalam mewujudkan pengelolaan wakaf professional diperlukan nazir yang kompeten. Penelitian ini difokuskan pada penerapan fungsi Manajemen Sumber Daya Manusia dalam aktivitas pengadaan nazir, pembentukan struktur, pengembangan SDM, kompensasi, pengelolaan dan evaluasi terhadap perwakafan, serta gambaran terkait pengetahuan dan latar belakang yang dimiliki nazir. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian lapangan atau field research dan tahap selanjutnya dilakukan analisis deskriptif kualitatif untuk memberikan gambaran berupa kata-kata terhadap hasil penelitian. Subjek dalam penelitian ini adalah nazir di kecamatan Penajam, Kepala KUA selaku PPAIW, Kementerian Agama pada staff pengembangan zakat dan wakaf. Teknik pengumpulan data yang dilakukan oleh peneliti ialah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Selanjutnya dalam menganalisis data, peneliti menggunakan tiga langkah yaitu reduksi, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian nazir kecamatan Penajam didominasi oleh nazir yang berlatar belakang pendidikan SLTA sebanyak 18 orang, kemudian penerapan fungsi manajemen sumber daya manusia pada (a) perencanaan, sistem pemilihan nazir telah sesuai dengan undang-undang yang berlaku (b) pengorganisasian, pembentukan struktur, pengembangan SDM dengan mengadakan pelatihan, serta kompensasi non finansial (c) pelaksanaan direalisasikan dengan pengelolaan wakaf yang dimulai dari pengelolaan administrasi hingga pengelolaan wakaf sesuai dengan peruntukkannya, dan (d) pengawasan, dilakukan langsung oleh kementerian agama dan KUA. Berdasarkan hasil penelitian diatas bahwa penerapan manajemen sumber daya manusia pada nazir wakaf masih belum terlaksana dengan baik karena kurangnya pengembangan terhadap SDM sehingga menyebabkan kurangnya pengetahuan nazir terhadap wakaf serta pengelolaan yang masih bersifat tradisional, akan tetapi secara garis besar pengelolaan wakaf dikecamatan Penajam bisa dikatakan efektif karena pengalaman yang dimiliki nazir. Setelah penelitian ini dilakukan maka sebaiknya Kementerian Agama lebih memberikan perhatian terhadap wakaf di kecamatan Penajam dengan melakukan penyuluhan, pembinaan, pelatihan serta sosialisasi baik kepada masyarakat atau nazir sehingga harapannya fungsi dari wakaf bisa terus dimaksimalkan.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 03 Feb 2022 03:33
Last Modified: 03 Feb 2022 03:33
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/18228

Actions (login required)

View Item View Item