EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

TOLERANSI ANTAR UMAT ISLAM DAN KRISTEN DI DESA NUSA INDAH KECAMATAN BATI-BATI KABUPATEN TANAH LAUT

Rahmadi, Rahmadi (2022) TOLERANSI ANTAR UMAT ISLAM DAN KRISTEN DI DESA NUSA INDAH KECAMATAN BATI-BATI KABUPATEN TANAH LAUT. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (130kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (549kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (19kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (216kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (263kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (51kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (374kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (390kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (69kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (373kB)

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya perbedaan agama antar umat beragama di desa Nusa Indah Kecamatan Bati-Bati yakni agama Islam, Kristen, dan Katolik, dimana pada umumnya Kecamatan Bati-Bati merupakan daerah yang mayoritas masyarakatnya merupakan umat Islam. Maka dari sinilah penulis tertarik untuk melakukan penelitian untuk mengetahui bagaimana hubungan antar umat Islam dan non-muslim sehari�harinya di desa tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kehidupan antar umat beragama di desa Nusa Indah Kecamatan Bati-Bati sehari-harinya, dan mendeskripsikan apa saja faktor-faktor yang mendukung dan menghambat jalannya toleransi antar umat beragama di desa Nusa Indah Kecamatan Bati-Bati. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research), dimana data yang dibutuhkan dicari dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek dari penelitian ini adalah tokoh dan masyarakat pemeluk agama di desa Nusa Indah Kecamatan Bati-bati. Teknik pemilihan subjek penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling, yakni pemilihan subjek dengan pertimbangan tertentu. Kriteria pemilihan subjek adalah masyarakat penganut agama di wilayah Rt. 04 dan 05. Berdasarkan hasil temuan menunjukan bahwa masyarakat desa Nusa Indah kecamatan bati-bati bersikap toleran satu sama lain. Hal itu berdasarkan hasil observasi penulis ke lokasi yang menjadi tempat penelitian, terlihat masyarakat di desa ini sehari-harinya saling bertegur sapa ketika berpapasan dijalan. Selain itu, menurut hasil wawancara dari beberapa masyarakat yang beragama Islam, Kristen, dan Katolik, menunjukan bahwa masyarakat umat beragama di wilayah Rt. 04 dan 05 saling bersikap toleran satu sama lain. Hal itu bisa dilihat ketika ada acara perayaan keagamaan, baik itu dalam agama Islam dan Kristen saling memberikan undangan satu sama lain untuk sekedar makan bersama.

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 11 Oct 2022 01:17
Last Modified: 11 Oct 2022 01:17
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/20767

Actions (login required)

View Item View Item