EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Air Doa Bagi Jamaah Majelis Ar-Raudhah Saka Permai Banjarmasin (Studi Fenomenologi)

Syareif, Muhammad (2023) Air Doa Bagi Jamaah Majelis Ar-Raudhah Saka Permai Banjarmasin (Studi Fenomenologi). Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
1. PERNYATAAN.pdf

Download (382kB)
[img] Text
2. AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
3. ABSTRAK.pdf

Download (300kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (590kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (453kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (230kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (479kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (304kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (420kB)
[img] Text
10. LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

ABSTRAK

Air merupakan kebutuhan bagi setiap manusia serta makhluk hidup lainnya. Keperluan ini menuntut akan pemanfaatan terhadapnya terlebih air yang bisa didoakan. Mendoakan air merupakan suatu tradisi yang berlaku pada masyarakat terlebih mereka yang religius. Tradisi ini dipercaya memiliki kebaikan serta manfaatnya tersendiri. Sepeti menurut masyarakat Banjar bahwa tradisi air doa ini bersifat dinginan atau bisa mendinginkan hati dan pikiran, selain itu dari shalawat yang dibaca bisa mendapat keselamatan dunia dan akhirat. Dari manfaat ini memberikan pengalaman pada diri jamaah terhadap air doa. Sehingga dari pengalaman ini membentuk suatu kepercayaan kepada jamaah akan kebaikan dari air doa. Dari kepercayaan yang terbentuk pada jamaah, maka peneliti berusaha mencari tahu serta menggali lebih dalam mengenai pengalaman apa saja yang pernah dirasakan jamaah terhadap air doa sehingga bisa didapatkan makna yang ada pada tradisi tersebut. Selain itu penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui esensi yang ada pada tradisi air doa pada Majelis tersebut. Dari kedua rumusan tadi diharapkan bisa menjawab serta menjelaskan mengenai pemaknaan dari fenomena air doa. Untuk bisa menjawab permasalahan yang ada tadi peneliti menggunakan metode berupa fenomenologis, metode ini dianggap bisa memaparkan pengalaman secara asli apa adanya, sehingga dari segala pengalaman yang terjadi bisa dicapai esensinya. Pendeskripsian pengalaman dari jamaah haruslah bersih dari segala asumsi dan praduga dari diri peneliti, hal ini agar pengalaman yang didapat murni tanpa dicampuri anggapan bawaan peneliti. Dari metode tadi bisa menjelaskan bahwa air doa bisa memberikan manfaat serta pengalaman terhadap jamaah. Manfaat yang didapat dari air doa tergantung daripada niat, bacaan serta kepercayaan yang kuat. Manfaat ini didapat karena doa yang diberikan kepada air ada kekuatan serta energi yang suci masuk kedalamnya. Doa-doa ini merupakan wujud patuh serta hormat kepada Tuhan sehingga ada campur tangannya hingga air doa memiliki manfaatnya. Segala manfaat yang didapat melahirkan pengalaman pribadi yang memperkokoh nilai-nilai agama seperti al-Raja’, al-Mahabbah, taat, yakin, dan syukur.

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Depositing User: Yulianti Herma
Date Deposited: 13 Feb 2023 03:12
Last Modified: 13 Feb 2023 03:12
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/22158

Actions (login required)

View Item View Item