EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Menyerap Aspirasi Masyarakat di Masa Reses (Studi Kasus Anggota DPRD Kabupaten Murung Raya)

Admaja, Erpandi Kusuma (2023) Menyerap Aspirasi Masyarakat di Masa Reses (Studi Kasus Anggota DPRD Kabupaten Murung Raya). Skripsi, Syariah.

[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAAN TULISAN.pdf

Download (284kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (185kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (577kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (452kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (320kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (736kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (196kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (492kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (3MB)

ABSTRAK

Masa reses merupakan waktu para anggota legislatif baik pusat maupun daerah menunaikan tugas di luar masa sidang dengan pergi ke daerah pemilihannya masing-masing untuk menyerap aspirasi dari konstituen. Untuk anggota DPRD, periode reses diatur dalam Undang-undang no. 23 tahun 2014 tentang pemerintah daerah. Namun UU ini tidak merinci bagaimana teknis pelaksanaannya. Skripsi ini mempelajari pelaksanaan reses anggota legislatif, dengan mengambil studi kasus DPRD Kabupaten Murung Raya. Skripsi ini juga mencari tahu aspirasi apa saja yang disampaikan masyarakat kepada anggota legislatif. Skripsi ini merupakan hasil studi lapangan, di mana peneliti menemui para narasumber ke daerah untuk menyelidiki peristiwa aktual. Narasumber terdiri dari a) enam anggota legislatif dari empat partai yang mewakili tiga dapil di kabupaten tersebut, dan b) enam masyarakat yang mereka temui, baik perangkat desa maupun warganya. Selanjutnya, data yang terkumpul dianalisis secara kualitatif. Temuan-temuan riset adalah sebagai berikut. Pertama, anggota legislatif menemui konstituen pada tiga periode reses, yakni, Maret, Juni dan Oktober sebagaimana diatur UU 23/2014. Mereka datang ke kantor pemerintah kecamatan dan kantor desa untuk menyerap aspirasi dalam acara formal yang dihadiri para perangkat desa. Terkadang anggota legislatif juga mengunjungi rumah warga dan berdialog langsung dengan mereka. Kedua, aspirasi yang disampaikan kepada anggota DPRD Kabupaten Murung Raya memiliki dua sifat: kepentingan umum dan kepentingan pribadi. Aspirasi yang bersifat kepentingan umum biasanya disampaikan oleh perangkat desa, mengarah pada urusan pembangunan dan perbaikan infrastruktur, seperti jalan, jembatan dan tempat ibadah. Adapun aspirasi yang sifatnya pribadi ternyata juga banyak, seperti, minta uang untuk beras, rokok atau minta bantu carikan kamar di rumah sakit.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
K Law > K Law (General)
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 18 Oct 2023 06:27
Last Modified: 18 Oct 2023 06:27
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/25036

Actions (login required)

View Item View Item