EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Peranan Ibu dalam Menentukan Jodoh Anaknya di Desa Pasar Panas Kecamatan Kelua Kabupaten Tabalong

Dinah, Kamariatul (2024) Peranan Ibu dalam Menentukan Jodoh Anaknya di Desa Pasar Panas Kecamatan Kelua Kabupaten Tabalong. Skripsi, Syariah.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (45kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (248kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (537kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (380kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (365kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (617kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (122kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (326kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Latar belakang dari penelitian ini ialah perilaku masyarakat dalam memilihkan jodoh anaknya. Di Desa Pasar Panas ibu berperan dalam memilihkan jodoh anaknya, dalam hal tersebut masyarakat beranggapan bahwa ibu memiliki otoritas penuh tanpa mempertimbangkan pendapat anaknya. Perbuatan hukum yang dilakukan tentu dilatarbelakangi oleh beberapa faktor, serta diharapkan dapat menimbulkan maslahat bagi anaknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peranan ibu dalam memilihkan jodoh anaknya di Desa Pasar Panas Kecamatan Kelua Kabupaten Tabalong dan juga bagaimana tinjauan hukum islam terhadap peranan ibu dalam memilihkan jodoh anaknya. Penelitian ini merupakan penelitian hukum emperis dengan pendekatan sosiologi hukum. Sehingga untuk memperoleh data di Desa Pasar Panas Kecamatan Kelua Kabupaten Tabalong, dilakukan penelitian kepada 7 orang informan yang terdiri dari 3orang ibu yang memilihkan jodoh anaknya, 3 orang anak yang dinikahkan dengan pilihan ibunya, dan 1 orang kepala KUA untuk memberikan pendapatnya terhadap peranan ibu dalam memilihkan jodoh anaknya. Hasil penelitian yang didapat dari informan yaitu yang melatarbelakangi ibu mengambil peran untuk menikahkan anaknya dengan pilihannya ialah disebabkan oleh faktor ekonomi keluarga dan adanya rasa malu karena anaknya terlambat menikah. Hal ini menjadi sebuah budaya dalam masyarakat tentang keterlambatan menikah dianggap menjadi sebuah aib bagi keluarga, untuk itu sebagai solusinya maka orang tua mencarikan pasangan untuk anaknya agar secepatnya menikah tanpa mempertimbangkan pendapat anak perempuannya tersebut. Adapun peran ibu dalam memilihkan jodoh anaknya di Desa Pasar Panas ditinjau dalam hukum islam telah dilakukan sesuai dengan tuntunan syara‟. Namun terdapat beberapa aspek yang perlu diperhatikan agar tidak menghilangkan maslahat di dalamnya.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
K Law > K Law (General)
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 17 Jan 2024 07:05
Last Modified: 17 Jan 2024 07:05
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/25795

Actions (login required)

View Item View Item