EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Meningkatnya Angka Perceraian pada Masa Pandemi Covid-19 di Pengadilan Agama Martapura

Risnanda, Aura Asyifa Putri (2024) Meningkatnya Angka Perceraian pada Masa Pandemi Covid-19 di Pengadilan Agama Martapura. Skripsi, Syariah.

[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf

Download (450kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (533kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (666kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (687kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (544kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (747kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (216kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (323kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi dari adanya peningkatan angka perceraian di Pengadilan Agama Martapura. Kenaikan angka perceraian terjadi pada tahun 2021, sebagian besar disebabkan karena permasalahan dalam faktor ekonomi, perselingkuhan, KDRT dan lainnya. Hal inilah yang membuat penulis tertarik untuk mengkaji lebih dalam alasan yang menjadi sebab meningkatnya angka perceraian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran data meningkatnya angka perceraian dan faktor penyebab terjadinya perceraian pada masa pandemi Covid-19 di Pengadilan Agama Martapura dan pendapat hakim terhadap dampak meningkatnya angka perceraian dan faktor penyebab terjadinya perceraian pada masa pandemi Covid-19 di Pengadilan Agama Martapura. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Data pada penelitian ini yaitu data primer dan data sekunder. Pengumpulan data menggunakan wawancara dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terjadi peningkatan angka perceraian di Pengadilan Agama Martapura pada masa pandemi Covid-19. Pada tahun 2019 jumlah perkara perceraian sebanyak 893, pada tahun 2020 sebanyak 797, dan pada tahun 2021 meningkat signifikan sebanyak 1084. Peningkatan angka perceraian ini bukan disebabkan oleh pandemi Covid-19 melainkan dampak dari pandemi tersebut yang menimbulkan beberapa permasalahan dalam rumah tangga. Dampak meningkatnya pemeriksaan perkara pada Pengadilan Agama Martapura pada masa pandemi Covid-19 menurut pendapat hakim, bahwa pandemi tersebut tidak mempengaruhi secara khusus jalannya persidangan karena sudah diatur oleh hukum acara. Hanya saja dengan meningkatnya perkara yang diajukan hakim juga akan banyak mempertimbangkan dan memeriksa perkara.

Item Type: Skripsi
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Keluarga Islam (Ahwal Syakhshiyyah)
Depositing User: S.H SITI KURNIA YUSNI TAUFIK (ALM)
Date Deposited: 29 Jan 2024 01:04
Last Modified: 29 Jan 2024 01:04
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/26056

Actions (login required)

View Item View Item