EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pengaruh Self-Awareness dan Religiusitas terhadap Disiplin Kerja Karyawan PT. Angkasa Pura I Bandar Udara Syamsudin Noor Banjarmasin

‘Azizah, Aulia (2024) Pengaruh Self-Awareness dan Religiusitas terhadap Disiplin Kerja Karyawan PT. Angkasa Pura I Bandar Udara Syamsudin Noor Banjarmasin. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
IDR - Aulia 'Azizah - PERNYATAAN.pdf

Download (186kB)
[img] Text
IDR - Aulia 'Azizah - AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
IDR - Aulia 'Azizah - ABSTRAK.pdf

Download (38kB)
[img] Text
IDR - Aulia 'Azizah - BAB I.pdf

Download (260kB)
[img] Text
IDR - Aulia 'Azizah - BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (409kB)
[img] Text
IDR - Aulia 'Azizah - BAB III.pdf

Download (255kB)
[img] Text
IDR - Aulia 'Azizah - BAB IV.pdf

Download (712kB)
[img] Text
IDR - Aulia 'Azizah - BAB V.pdf

Download (100kB)
[img] Text
IDR - Aulia 'Azizah - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (171kB)
[img] Text
IDR - Aulia 'Azizah - LAMPIRAN.pdf

Download (3MB)

ABSTRAK

Sumber daya manusia merupakan aset penting bagi organisasi atau perusahaan dalam mencapai tujuannya. Kedisiplinan merupakan fungsi manajemen sumber daya manusia yang paling penting dan menjadi kunci pencapaian tujuan perusahaan. Tanpa disiplin kerja yang baik, perusahaan akan kesulitan mewujudkan tujuannya. Dalam organisasi, kedisiplinan sangat berpengaruh. Kedisiplinan kerja tidak dapat terwujud dengan baik tanpa adanya kesadaran diri (self-awareness). Selain kesadaran diri, religiusitas juga dianggap berpengaruh terhadap kedisiplinan kerja karyawan. Kesadaran diri (self-awareness) dan religiusitas merupakan aspek psikologis dan nilai-nilai yang dapat memengaruhi perilaku individu dalam konteks pekerjaan. Melalui riset ini, peneliti berharap organisasi dapat memahami faktor�faktor yang memengaruhi disiplin kerja karyawan guna mengembangkan strategi pengelolaan sumber daya manusia yang lebih efektif dan inklusif. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Populasi yang ada pada penelitian ini sebanyak 277 karyawan. Kemudian untuk objek yang diambil sebanyak 73 karyawan PT. Angkasa Pura I Bandar Udara Syamsudin Noor Banjarmasin dengan metode pengambilan non probability sampling serta teknik pengambilan purposive sampling. Pengukur variabel dalam penelitian ini menggunakan skala self-awareness, religiusitas, dan disiplin kerja yang masing-masing telah melakukan professional judgement kepada dua dosen psikologi islam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat self-awareness karyawan ada pada kategori tinggi dengan persentase 87,7%, sedangkan karyawan memiliki tingkat religiusitas yang sedang dibuktikan dengan persentase 93,2%. Kemudian, karyawan memiliki kedisiplinan kerja yang sangat baik dilihat dari kategori disiplin kerja yang tinggi dengan hasil data sebanyak 65,8%. Berdasarkan hasil dari pengujian hipotesis dapat diketahui bahwa nilai dari R Square adalah sebesar 0,126 atau 12,6% sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel self-awareness (X1) dan variabel religiusitas (X2) secara bersama-sama berpengaruh terhadap variabel disiplin kerja (Y) sebesar 12,6%. Sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain di luar persamaan regresi ini atau variabel yang tidak diteliti.

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > Psikologi Islam
Depositing User: Sri Yuniarti Fitria
Date Deposited: 29 Jan 2024 05:47
Last Modified: 29 Jan 2024 05:47
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/26080

Actions (login required)

View Item View Item