Wahyudi, Wahyudi (2024) Motivasi Remaja Pelajar di Desa Kertak Hanyar II dalam Melaksanakan Tradisi Ziarah Kubur Wali Allah di Kalimantan Selatan. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (71kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (700kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (266kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (203kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (316kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (141kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (322kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (15kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (81kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (645kB) |
ABSTRAK
Masyarakat Banjar sangat memegang erat tradisi mereka, salah satunya adalah ziarah kubur wali Allah. Tradisi ini memiliki banyak manfaat bagi pelaksananya. Namun, tradisi ini sudah mulai ditinggalkan oleh kebanyakan remaja. Kebanyakan mereka lebih memilih destinasi gunung dan pantai sebagai pelepas penat dalam menjalani aktivitas sekolah. Berbeda dengan remaja pelajar yang berdomisili di Desa Kertak Hanyar II. Mereka begitu antusias menyambut dan mengenal adanya tradisi ini. Sehingga penting untuk meneliti motivasi remaja pelajar di Desa Kertak Hanyar II dalam melaksanakan tradisi ziarah kubur wali Allah di Kalimantan Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan motivasi remaja pelajar di Desa Kertak Hanyar II dalam tradisi ziarah kubur wali Allah di Kalimantan Selatan. Agar terjawab pertanyaan mengapa mereka begitu antusias dalam menyambut dan mengenal adanya tradisi ini. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan dengan metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun subjek dalam penelitian ini berjumlah 10 orang, terdiri dari 7 orang remaja di Desa Kertak Hanyar II, 2 orang sebagai orang tua remaja yang bersangkutan dan 1 koordinator ziarah kubur wali Allah sekaligus pembimbing ziarah. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa motivasi remaja pelajar di Desa Kertak Hanyar II dalam tradisi ziarah kubur wali Allah di Kalimantan Selatan adalah mengenal wali Allah, mendalami ilmu agama, mengharap syafaat dari wali Allah, tuntunan orang tua dan guru, menghilangkan sumpek, mengisi liburan, ingin menenangkan hati, ingin dekat dengan wali Allah dan ingin melihat gambaran nikmat dan siksa kubur
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | mr Mahyuddinnor S.I.Pust |
Date Deposited: | 05 Apr 2024 05:52 |
Last Modified: | 05 Apr 2024 05:52 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/26415 |
Actions (login required)
View Item |