Nur, Amalia (2016) Korelasi Bimbingan Orang Tua dengan Prestasi Belajar Siswa pada Mata Pelajaran PAI di SMPN 3 Batu Ampar Kabupaten Tanah Laut. Skripsi, Tarbiyah Dan Keguruan.
|
Text
PERNYATAAN.pdf Download (254kB) | Preview |
|
|
Text
AWAL.pdf Download (722kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (86kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (232kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (413kB) |
||
|
Text
BAB III.pdf Download (376kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (675kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (90kB) | Preview |
|
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (9MB) | Preview |
ABSTRAK
Nur Amalia, 2016. Korelasi Bimbingan Orang Tua dengan Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PAI di SMPN 3 Batu Ampar Kabupaten Tanah Laut. Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Pembimbing: Drs. H. Imran Sarman, M.Ag. Kata kunci: Bimbingan Orang Tua, Prestasi Belajar, Pendidikan Agama Islam Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan atau korelasi antara bimbingan orang tua dengan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PAI. Bimbingan orang tua merupakan suatu faktor penting dalam proses pencapaian prestasi belajar anak yang maksimal. Dengan kata lain bimbingan orang tua dapat menunjang prestasi belajar anak di sekolah. Semakin tinggi tingkat bimbingan orang tua semakin tinggi pula prestasi belajar yang akan dicapai oleh anak. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimana tingkat bimbingan orang tua terhadap anak, bagaimana tingkat prestasi belajar yang dicapai siswa pada mata pelajaran PAI dan apakah ada korelasi yang signifikan antara bimbingan orang tua dengan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PAI. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (Field Research) yang menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode deskriptif. Populasi dari penelitian ini berjumlah 275 orang dan sampel berjumlah 73 orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik Stratified Sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, observasi, dokumenter, dan wawancara. Berdasarkan hasil tahap uji hipotesis dengan menggunakan teknik analisis korelasional triserial maka hasil yang diperoleh pertama, tingkat bimbingan orang tua dengan rata-rata skor angket responden 72,81 jika dikelompokkan berdasarkan ketentuan yang telah ditetapkan maka bimbingan orang tua berada pada kategori tinggi yaitu dengan persentasi 60,27%. Kedua, tingkat prestasi belajar siswa mata pelajaran PAI dengan rata-rata perolehan nilai siswa 82,07 jika dikelompokkan berdasarkan ketentuan yang telah ditetapkan maka prestasi belajar siswa berada pada kategori tinggi dengan persentasi 67,12%. Ketiga, setelah dilanjutkan dengan mengkonsultasikan nilai r dengan Tabel Kritik r Product Moment maka hasil uji siginifikansi berdasarkan taraf kepercayaan 99% menunjukkan bahwa rhitung = 0,540 > rtabel = 0,306. Hal ini menunjukkan bahwa hipotesis alternatif (Ha) diterima dan hipotesis nihil (H0) ditolak. Dengan demikian hasil uji analisis penelitian ini adalah terdapat korelasi yang signifikan antara bimbingan orang tua dengan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PAI di SMPN 3 Batu Ampar Kabupaten Tanah Laut.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Nur Amalia |
Date Deposited: | 20 Jun 2016 01:29 |
Last Modified: | 21 Jun 2016 02:50 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/5078 |
Actions (login required)
View Item |