EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Kemampuan Siswa Memecahkan Masalah Pada Materi Perbandingan dengan Menggunakan Model Pembelajaran Problem Based Instruction di Kelas VII MTs Noorhidayah Darussalam

Ikhsan Nor Sholihin, Muhammad (2016) Kemampuan Siswa Memecahkan Masalah Pada Materi Perbandingan dengan Menggunakan Model Pembelajaran Problem Based Instruction di Kelas VII MTs Noorhidayah Darussalam. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (413kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (2MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (87kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (546kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (732kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (634kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (515kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (9kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (371kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (9MB)

ABSTRAK

Muhammad Ikhsan Nor Sholihin. 2016. Kemampuan Siswa Memecahankan Masalah Pada Materi Perbandingan dengan Menggunakan Model Pembelajaran Problem Based Instruction di Kelas VII MTs Noorhidayah Darussalam. Skripsi, Jurusan Pendidikan Matematika, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Pembimbing: Muhammad Amin Paris, S.Pd., M.Si. Kata Kunci: Pemecahan Masalah Matematik, Model Pembelajaran Problem Based Instruction, Perbandingan. Pemecahan masalah matematik merupakan salah satu tujuan penting dalam pembelajaran matematika bahkan proses pemecahan masalah matematik merupakan jantungnya matematika. Oleh sebab itu penting diajarkan bagi siswa bagaimana cara memecahkan masalah matematika, adapun untuk cara mempermudah siswa dalam memecahkan masalah matematika adalah dengan menggunakan model pembelajaran, dan model yang dianggap sesuai di sini adalah model pembelajaran Problem Based Instruction. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kemampuan pemecahan masalah matematika menggunakan model pembelajaran Problem Based Instruction dan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh dari model pembelajaran Problem Based Instruction terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan jenis penelitian lapangan dan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII-B MTs Noorhidayah Darussalam pada materi perbandingan. Desain Penelitian One-Group Pretest-Posttest Design , penelitian ini dilakukan hanya pada satu kelas sebagai kelas eksperimen. Data yang dianalisis diambil dari nilai pretest dan postest siswa. Berdasarkan hasil penelitian, proses pemecahan masalah siswa pada materi perbandingan sudah sesuai dengan langkah pembelajaran Problem Based Instruction, dan terdapat pengaruh model pemelajaran Problem based instruction terhadap kemampuan siswa dalam pmemecahankan masalah pada materi perbandingan.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QA Mathematics
Depositing User: ikhsan nor sholihin muhammad
Date Deposited: 25 Aug 2016 07:26
Last Modified: 25 Aug 2016 07:26
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/6437

Actions (login required)

View Item View Item