Fahriza, Fahriza (2017) Dakwah Ustad Wijayanto Pada Acara Cerita Hati KOMPAS TV. Skripsi, Dakwah dan Komunikasi.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (366kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (1MB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (69kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (463kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (778kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (279kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (55kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (83kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (149kB) |
ABSTRAK
Fahriza, 1201311238, Dakwah Ustad Wijayanto Pada Acara Cerita Hati KOMPAS TV , dibawah bimbingan I: Dra. Hj. Rabiatul Aslamiyah, M.Ag dan bimbingan II: Drs. Bayani Dahlan, M.Ag pada Program Sarjana SI IAIN Antasari Banjarmasin, (2017M/1438H). Sekarang ini banyak stasiun televisi membuat program yang bertemakan dakwah Islam dalam acaranya, banyak pula berbagai macam ustad/ustadzah yang mengisi acara pada stasiun televisi-televisi yang ada. Acara-acara televisi yang bertemakan dakwah, berlomba-lomba untuk menampilkan yang terbaik dari acara acara yang ada dengan konsep yang berbeda-beda dan menarik. Maka timbullah persaingan dalam dunia dakwah dengan memberikan materi dakwah yang menarik dan juga yang paling penting metode dari para pendakwah itu sendiri agar dapat diterima dan disukai di masyarakat. Salah satunya ustad Wijayanto beliau adalah seorang dai yang menyampaikan dakwah dengan gaya khasnya tersendiri dan beliau sekarang menjadi narasumber dalam program talkshow Cerita Hati KOMPAS TV. Dari latar belakang di atas menimbulkan pertanyaan: bagaimana metode dakwah ustad Wijayanto pada acara Cerita Hati KOMPAS TV? dan apa saja materi dakwah ustad Wijayanto pada acara Cerita Hati KOMPAS TV? Penelitian ini menggunakan metode penelitian komunikasi khususnya media massa KOMPAS TV dengan menggunakan analisis isi kualitatif yaitu menggambarkan, meringkas berbagai kondisi, berbagai situasi, atau berbagai fenomena realitas sosial yang ada di masyarakat. Untuk mengetahui bagaimana metode dakwah ustad Wijayanto dan apa saja materi dakwah ustad Wijayanto di acara Cerita Hati KOMPAS TV. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode dakwah yang digunakan ustad Wijayanto di acara Cerita Hati KOMPAS TV spesial Ramadhan sesuai dengan metode dakwah Alquran Surah An-Nahl ayat 125, yaitu menyampaikan dakwah dengan bijaksana (hikmah), menasehati dengan cara yang baik (maudzatil hasanah) dan mencari jalan yang terbaik setelah berdiskusi (muzadalah). Dan materi dakwah yang terdapat dalam acara Cerita Hati KOMPAS TV, yaitu: materi dakwah kategori aqidah yang meliputi iman kepada Allah, iman kepada Rasul-Rasul Allah, iman kepada hari akhir, serta iman kepada Qadha dan Qadar Allah. Materi dakwah kategori syariah meliputi tentang ibadah (puasa, zakat, dan thaharah) dan munakahat (pernikahan). Materi dakwah kategori akhlaq yaitu akhlaq kepada Allah dan akhlaq kepada sesama manusia.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc L Education > L Education (General) |
Depositing User: | fahriza fahriza fahriza |
Date Deposited: | 15 Aug 2017 03:24 |
Last Modified: | 15 Aug 2017 03:24 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/8465 |
Actions (login required)
View Item |