Nurwahyudi, Ikhsan (2018) Nilai-Nilai Pendidikan Islam dalam Surah Luqman Ayat 12-19 menurut Tafsir Jalalain Karya Imam Jalaluddin Al-Mahalli dan Imam Jalaluddin As-Suyuthi. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (253kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (1MB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (86kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (442kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (493kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (472kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (9kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (150kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
ABSTRAK
Surah Luqman merupakan salah satu surah di dalam Alquran yang membicarakan tentang pendidikan yang didalamnya berisi tentang nasihat-nasihat seorang ayah kepada anaknya. Hal ini akan diungkap dari pemahaman Alquran Surah Luqman ayat 12-19 dengan menggunakan Tafsir Jalalain Karya Imam Jalaluddin Al-Mahalli dan Imam Jalaluddin As-Suyuthi. Penelitian ini berfokus kepada permasalahan untuk mencari nilai-nilai pendidikan Islam dan relevansi nilai-nilai pendidikan Islam menurut Tafsir Jalalain Karya Imam Jalaluddin Al-Mahalli dan Imam Jalaluddin As-Suyuthi terhadap peserta didik. Penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (library research) yakni meneliti bahan-bahan kepustakaan/literatur yang berkaitan dengan masalah penelitian. Adapun untuk mencari nilai-nilai pendidikan Islam tersebut, maka penulis menggunakan metode penelitian dengan pendekatan filosofis paedagogis yakni pemecahan masalah diselidiki secara rasional melalui penalaran yang terarah dan menjelaskan lebih rinci nilai-nilai Islam berdasarkan sudut pandang pendidikan. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan maka ada beberapa nilai-nilai pendidikan Islam yang penulis temukan dalam Surah Luqman Ayat 12-19 menurut Tafsir Jalalain Karya Imam Jalaluddin Al-Mahalli dan Imam Jalaluddin As-Suyuthi yakni nilai pendidikan akidah, ibadah, dan akhlak. Relevansi nilai-nilai pendidikan Islam tersebut terhadap peserta didik yakni sebagai seorang pendidik baik orangtua maupun guru harus mampu mengajarkan nilai-nilai pendidikan Islam tersebut dengan baik serta dengan menggunakan strategi dan metode yang baik pula kepada peserta didik sehingga peserta didik akan dapat memahami dengan benar hal-hal yang harus ia lakukan dan hal-hal yang harus ia tinggalkan.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Mrs. Murtini UIN |
Date Deposited: | 28 May 2018 03:28 |
Last Modified: | 28 May 2018 03:28 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/9974 |
Actions (login required)
View Item |