Murti, Puri Karya (2020) Persepsi Orang Tua Terhadap Pembelajaran Calistung Pada Anak Usia 4-5 Tahun di Kelompok A TK Yaa Bunayya Banjarbaru. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (222kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (757kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (387kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (659kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (389kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (361kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (555kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (229kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (320kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
ABSTRAK
latar belakang pada penelitian ini adalah bagaimana persepsi orang tua terhadap pembelajaran calistung pada anak usia dini. TK Yaa Bunayya Banjarbaru lebih dini mengenalkan pembelajaran calistung pada anak usia 4-5 tahun di kelompok A TK Yaa Bunayya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi orang tua terhadap pembelajaran calistung pada anak usia 4-5 tahun di kelompok A TK Yaa Bunayya Banjarbaru. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan alat pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data penelitian ini menggunakan analisis Milles dan Huberman yang dilakukan secara interaktif dengan tahap pengumpulan data berupa tahap reduksi, tahap display dan tahap kesimpulan/ verifikasi data dalam bentuk pengkodean (coding). Adapun tahap pengumpulan data adalah pengujian keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan ketekunan peneliti dan triangulasi. Hasil penelitian yang dapat disimpulkan adalah bahwa persepsi orang tua terhadap pembelajaran calistung pada anak usia 4-5 di kelompok A TK Yaa Bunayya Banjarbaru. Hasilnya 12 orang tua menyatakan setuju karena orang tua menganggap pembelajaran calistung sangat diperlukan bagi anak untuk persiapan memasukin jenjang sekolah dasar. Bagi orang tua pembelajaran calistung merupakan hal yang tepat diberikan untuk anak usia dini dan tujuannya agar anak mereka bisa lebih cepat membaca, menulis dan berhitung serta mudah ketika mereka tes masuk ke jenjang sekolah dasar. 3 orang tua menyatakan tidak setuju, bagi beberapa orang tua yang menyatakan tidak setuju tersebut mereka mengungkapkan bahwa pembelajaran calistung tidak tepat bila dikenalkan pada anak usia TK, karena anak pada usia tersebut mereka hanya perlu bermain sambil belajar untuk mengembangkan perkembangan yang harus dicapai di usia mereka selain calistung.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Siti Amina Siti Aminah Siti Aminah |
Date Deposited: | 25 Jun 2020 02:57 |
Last Modified: | 25 Jun 2020 02:57 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/14162 |
Actions (login required)
View Item |