EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

HUBUNGAN KEBERSYUKURAN DENGAN STRES PENGASUHAN DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA IBU YANG MEMILIKI ANAK BERSEKOLAH DI SDIT AN-NAJIYAH

Ningrum, Fitria (2022) HUBUNGAN KEBERSYUKURAN DENGAN STRES PENGASUHAN DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA IBU YANG MEMILIKI ANAK BERSEKOLAH DI SDIT AN-NAJIYAH. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (179kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (7kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (773kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (754kB)
[img] Text
BAB 3.pdf

Download (721kB)
[img] Text
BAB 4.pdf

Download (811kB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (293kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (416kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (5MB)

ABSTRAK

Pandemi Covid-19 membuat peran dan tuntutan seorang ibu bertambah. Selain bertanggung jawab atas pekerjaan dan mengurus rumah, ibu juga dituntut menjadi guru dalam mendampingi anak belajar dari rumah. Kesulitan ibu dalam memenuhi tanggung jawab tersebut, akan membuat ibu rentan mengalami stres pengasuhan. Risiko stres pengasuhan ini dapat berkurang salah satunya adalah dengan kebersyukuran. Tujuan dari penelitian ini, yaitu (1) untuk mengetahui tingkat stres pengasuhan di masa pandemi Covid-19 pada ibu yang memiliki anak bersekolah di SDIT An-Najiyah, (2) untuk mengetahui tingkat kebersyukuran di masa pandemi Covid-19 pada ibu yang memiliki anak bersekolah di SDIT An�Najiyah, dan (3) untuk mengetahui korelasi antara kebersyukuran dan stres pengasuhan di masa pandemi Covid-19 pada ibu yang memiliki anak bersekolah di SDIT An-Najiyah, dengan hipotesis terdapat hubungan negatif yang signifikan antara kebersyukuran dan stres pengasuhan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 112 orang ibu yang menyekolahkan anaknya di SDIT An-Najiyah. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah skala yang dimodifikasi dari hasil adaptasi skala parenting stress index short form (PSI-short form) milik Richard Abidin oleh Isma Junida, dan skala yang dikembangkan oleh peneliti dari teori syukur Imam Al-Ghazali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) tingkat stres pengasuhan ibu di masa pandemi Covid-19 paling banyak berada dikategori sedang, yaitu dengan persentase sebesar 75,9%, (2) tingkat kebersyukuran ibu di masa pandemi Covid�19 paling banyak berada dikategori sedang, yaitu dengan persentase sebesar 71,4% dan (3) terdapat korelasi negatif yang signifikan antara kebersyukuran dan stres pengasuhan (r = -0,617 dan p = 0,000), artinya semakin tinggi kebersyukuran ibu, maka semakin rendah stres pengasuhan yang dialami ibu. Begitu pula sebaliknya, semakin rendah kebersyukuran ibu, maka semakin tinggi stres pengasuhan yang dialami oleh ibu, sehingga hipotesis diterima.

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 21 Apr 2022 05:35
Last Modified: 21 Apr 2022 05:35
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/19093

Actions (login required)

View Item View Item