EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

PENGGUNAAN TUTOR SEBAYA DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR BAHASA INDONESIA SISWA KELAS V MI MUHAMMADIYAH KERTAK HANYAR KABUPATEN BANJAR

Rahmah, Linda Baiti (2021) PENGGUNAAN TUTOR SEBAYA DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR BAHASA INDONESIA SISWA KELAS V MI MUHAMMADIYAH KERTAK HANYAR KABUPATEN BANJAR. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
1. PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf

Download (304kB)
[img] Text
2. Awal.pdf

Download (1MB)
[img] Text
3. ABSTRAK.pdf

Download (9kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (638kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (530kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (201kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (671kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (149kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (374kB)
[img] Text
10. LAMPIRAN-LAMPIRAN.pdf

Download (4MB)

ABSTRAK

Model pembelajaran tutor sebaya merupakan salah satu alternatif yang dapat diterapkan kepada peserta didik dalam proses mengajar. Peserta didik cenderung merasa takut dan tidak berani untuk bertanya atau mengeluarkan pendapatnya kepada pendidik, tetapi peserta didik akan lebih suka dan berani bertanya atau mengeluarkan pendapatnya tentang materi pelajaran kepada temannya atau peserta didik lain sehingga dengan adanya model pembelajaran tutor sebaya ini diharapkan dapat membantu siswa untuk dapat menerima materi pelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan tutor sebaya dalam proses pembelajaran bahasa Indonesia dan mengetahui faktor yang mempengaruhi minat belajar bahasa Indonesia siswa kelas V MI Muhammadiyah Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Subek penelitian ini adala satu orang guru dan 13 orang peserta didik kelas V MI Muhammadiyah Kertak Hanyar Kabupaten Banjar. Objek penelitian ini adalah penggunaan tutor sebaya dalam meningkatkan minat belajar siswa kelas V MI Muhammadiyah Kertak Hanyar Kabupaten Banjar. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket, observasi, wawancara dan dokumentasi dan segala data aktivitas penggunaan tutor sebaya dalam meningkatkan minat belajar bahasa indonesia siswa kelas V MI Muhammadiyah Kertak Hanyar Kabupaten Banjar. Teknik pengolahan data yang digunakan adalah kolerasi data, klasifikasi data , dan pengeditan data, kemudian dianalisis dengan menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini penggunaan tutor sebaya dalam proses pembelajaran bahasa Indonesia ada beberapa tahap dalam menggunakannya seperti tahap persiapan memilih tutor, membentuk kelompok, dan pembekalan materi yang dilakukan oleh guru yang bersangkutan. Adanya kerjasama antara guru dan siswa dalam tahap pelaksanaan hingga tercapainya tujuan pembelajaran dengan 13 orang siswa dengan persentase rata-rata 61,53% menyatakan ya. Faktor yang mempengaruhi minat belajar bahasa Indonesia siswa meliputi situasi belajar, pengalaman, bahan pelajaran, sikap guru, cita-cita, motivasi, dan keluarga. Semua ini saling berkaitan apabila semuanya terpenuhi maka minat siswa akan meningkat menjadi lebih baik, dan sebaliknya apabila ada beberapa yang tidak terpenuhi maka minat belajar siswa tidak akan maksimal meningkat. Faktor ini terdapat di dalam diri dan di luar diri siswa dengan persentase rata-rata 59,61% menyatakan ya semuanya saling berkaitan pada diri siswa. Hal ini bisa dilihat tanggapan siswa dengan angket.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > L Education (General)
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 01 Mar 2021 05:20
Last Modified: 01 Mar 2021 05:20
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/15543

Actions (login required)

View Item View Item