EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Gambaran Kemandirian Anak Autis Melalui Program Bina Diri Di Sekolah Dasar Islam Al Madani Kota Banjarbaru

Hidayah, Aulia Azizatul (2024) Gambaran Kemandirian Anak Autis Melalui Program Bina Diri Di Sekolah Dasar Islam Al Madani Kota Banjarbaru. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (191kB)
[img] Text
AWAL-AULIA AZIZATUL.pdf

Download (712kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (145kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (267kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (419kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (249kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (441kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (109kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA .pdf

Download (192kB)
[img] Text
LAMPIRAN-AZZ.pdf

Download (4MB)

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya pengembangan kemandirian anak autis melalui program bina diri, yang dirancang untuk membantu mereka menjalani aktivitas sehari-hari secara mandiri. Sekolah Dasar Islam Al Madani Kota Banjarbaru, sebagai sekolah inklusi, telah menerapkan program ini dengan pendekatan terstruktur yang melibatkan Guru Pendamping Khusus (GPK). Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan pelaksanaan program bina diri serta menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi keberhasilannya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan lapangan. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi, dan analisis dokumen. Subjek penelitian adalah tiga anak autis yang aktif mengikuti program bina diri. Data tambahan diperoleh dari wawancara dengan orang tua dan GPK, serta pengamatan langsung terhadap pelaksanaan program. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program bina diri di sekolah ini berhasil meningkatkan kemandirian anak autis dalam aspek seperti berpakaian, makan sendiri, dan menjaga kebersihan diri. Keberhasilan program dipengaruhi oleh tiga faktor utama: 1. Faktor biologis, yang meliputi kondisi fisik dan kemampuan sensorik anak; 2. Faktor psikologis, seperti rasa percaya diri dan motivasi anak; dan 3. Faktor sosial, yang mencakup dukungan dari keluarga, guru, dan lingkungan sekolah. Namun, tantangan utama yang dihadapi adalah kurangnya konsistensi antara pelaksanaan program di sekolah dan di rumah, yang memengaruhi efektivitas hasil pembelajaran anak.

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > Psikologi Islam
Depositing User: Mahyuddinnor, S.I.Pust
Date Deposited: 17 Jan 2025 06:44
Last Modified: 17 Jan 2025 06:44
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/28201

Actions (login required)

View Item View Item