Pahmiah, Pahmiah (2021) PERBEDAAN PERILAKU ASERTIF DITINJAU DARI TIPE KEPRIBADIAN MENURUT CARL GUSTAV JUNG (Studi Komparatif Pada Mahasiswa Organisator Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin). Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.
Text
Surat Pernyataan Keaslian Tulisan(2).pdf Download (166kB) |
|
Text
Awal Skripsi Pahmiah FIX.pdf Download (1MB) |
|
Text
Abstrak pahmiah.pdf Download (94kB) |
|
Text
BAB I SKRIPSI Pahmiah FIX.pdf Download (554kB) |
|
Text
BAB II Skripsi Pahmiah 1601452275 FIX.pdf Restricted to Repository staff only Download (797kB) |
|
Text
BAB III Skripsi Pahmiah 1601452275 FIX.pdf Download (588kB) |
|
Text
BAB V Skripsi Pahmiah 1601452275 FIX-converted.pdf Download (16kB) |
|
Text
BAB IV Skripsi Pahmiah 1601452275 FIX.pdf Download (1MB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA Skripsi Pahmiah-converted.pdf Download (112kB) |
|
Text
Lampiran Skripsi Pahmiah-converted.pdf Download (4MB) |
ABSTRAK
Mahasiswa sebagai makhluk sosial yang senantiasa berinteraksi dengan orang lain dilingkungan sekitarnya. Dalam interaksi tersebut seringkali mahasiswa harus dihadapkan dengan berbagai permasalahan. Misalnya ketika menyampaikan pendapat kepada orang lain. Mahasiswa diharuskan untuk menyampaikan dengan cara yang santun dan tidak menyinggung perasaaan orang lain. Perilaku yang menghargai orang lain dalam setiap interaksinya, mampu mengungkapkan perasaan dan pikirannya secara nyaman tanpa merasa cemas yang berlebihan disebut sebagai perilaku asertif. Salah satu faktor yang mempengaruhi seseorang dalam berperilaku asertif adalah kepribadian. Kepribadian merupakan keseluruhan perilaku dari seorang individu dengan sistem kecenderung tertentu yang berinteraksi dengan serangkaian instruksi. Pada setiap individu kepribadian akan berorientasi berbeda, sama halnya pada kepribadian ektrovert dan introvert. Oleh sebab itu, penelitian memiliki tujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan perilaku asertif antara kepribadian ekstrovert dan introvert pada mahasiswa organisator UIN Antasari Banjarmasin. Jenis Penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan komparatif. Populasi responden adalah seluruh anggota DEMAF UIN Antasari Banjarmasin yang berjumlah 152 orang. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan Nonprobability Sampling. Alat ukur yang digunakan untuk mengukur perilaku asertif dikonstruk sendiri dari aspek-aspek perilaku asertif, sedangkan untuk kepribadian juga dikonstruk sendiri dengan mengidentifikasi karakteristik dari ciri-ciri masing-masing tipe kepribadian. Hasil yang diperoleh dari analisa data dengan bantuan IBM SPSS 21.0 Software menunjukkan bahwa terdapat nilai Sig. (2-tailed) 0,001 < 0,05 yang artinya bahwa maka Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya terdapat perbedaan yang signifikan perilaku asertif pada mahasiswa organisatoris yang memiliki tipe kepribadian ekstrovert dan tipe kepribadian introvert. Dalam hal ini berarti mahasiswa yang memiliki tipe kepibadian ekstrovert memiliki perilaku asertif yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan mahasiswa yang memiliki tipe kepribadian introvert
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Depositing User: | Pramubakti Syanie Raisya Hani |
Date Deposited: | 09 Aug 2021 06:07 |
Last Modified: | 09 Aug 2021 06:07 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/16904 |
Actions (login required)
View Item |