Sari, Nila (2021) تطوير الوسائط المتعددة ببرنامج ويب لترقية قدرة التلاميذ في تعليم المفردات (بالتطبيق على تلاميذ الصف السادس في مدرسة استقلال الابتدائية الإسلامية الأهلية بنجرماسين) "Pengembangan Multimedia Berbasis Web untuk Meningkatkan Kemampuan Kosakata Bahasa Arab Siswa (Diterapkan untuk Siswa Kelas VI MIS Istiqlal Banjarmasin)". Tesis, Pascasarjana.
Text
1. PERNYATAAN.pdf Download (35kB) |
|
Text
2. AWAL.pdf Download (441kB) |
|
Text
3. ABSTRAK.pdf Download (138kB) |
|
Text
4. BAB I.pdf Download (177kB) |
|
Text
5. BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (234kB) |
|
Text
6. BAB III.pdf Download (212kB) |
|
Text
7. BAB IV.pdf Download (448kB) |
|
Text
8. BAB V.pdf Download (99kB) |
|
Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (116kB) |
|
Text
10. LAMPIRAN.pdf Download (376kB) |
ABSTRAK
Kesulitan dalam mempelajari kosakata bahasa Arab telah menjadi fenomena yang sering terjadi di sekolah atau madrasah. Fenomena kesulitan dalam pembelajaran kosakata bahasa Arab ini juga terjadi pada sekolah Madrasah Ibtidaiyah Istiqlal Banjarmasin. Potensi yang paling menonjol mengalami kesulitan dan permasalahan dalam mempelajari kosakata bahasa Arab adalah kelas VI karena materi kosakata bahasa Arabnya sudah mulai bercampur dengan kosakata yang bersifat abstrak. Menguasai mufradat tentu memerlukan kegiatan penghafalan. Oleh sebab itu penulis mengembangkan multimedia pembelajaran kosakata bahasa Arab yang bisa digunakan sebagai sarana pembelajaran di kelas maupun mandiri. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan penggunaan multimedia dalam pembelajaran kosakata bahasa Arab. Jenis penelitian ini adalah peneltian pengembangan (R&D) dengan model pengembangan ADDIE. Pendekatan yang digunakan adalah kombinasi (Mixed Method Reseach). Instrumen pengumpulan data yang penulis gunakan adalah angket tertutup. Teknik analisis data yang digunakan untuk pendekatan kualitatif adalah analisis deskriptif dengan menggunakan model Miles dan Huberman. Sedangkan pendekatan kuantitatif menggunakan analisis statistik inferensial parameteris. Berdasarkan uji validasi multimedia pembelajaran dari para ahli, maka diketahui bahwa hasil perhitungan prosentase secara umum berada pada kriteria baik dan kualifikasi valid/tidak revisi. Sedangkan perhitungan prosentase dari guru mata pelajaran bahasa Arab beserta kelompok kecil selaku pengguna dan kelompok besar (kels eksperimen) berada pada kriteria sangat baik dan kualifikasi valid/tidak revisi. Berdasarkan hitungan uji t-test maka hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa multimedia pembelajaran kosakata bahasa Arab yang dikembangkan untuk kelas VI adalah efektif dan ada pengaruh penggunaan multimedia pembelajaran kosakata bahasa Arab dalam meningkatkan hasil belajar.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education |
Depositing User: | Pramubakti Syanie Raisya Hani |
Date Deposited: | 10 Mar 2022 01:54 |
Last Modified: | 10 Mar 2022 01:54 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/18723 |
Actions (login required)
View Item |