Emelia, Risda (2022) Manajemen Pengembangan Sumber Daya Manusia di SMAN 1 Bati-Bati. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf Download (122kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (1MB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (15kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (357kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (393kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (149kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (354kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (13kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (243kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
ABSTRAK
Pengembangan sumber daya manusia didasarkan pada kenyataan bahwa setiap tenaga kerja membutuhkan tingkat pengetahuan, pengalaman dan keterampilan yang lebih baik. SMAN 1 Bati-Bati merupakan salah satu lembaga pendidikan yang berkembang dengan baik, salah satu faktor pendukungnya adalah manajemen sumber daya pendidik. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kegiatan manajemen pengembangan sumber daya manusia dan faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan pengembangan sumber daya manusia di SMAN 1 Bati-Bati. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif, menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Penelitian ini memaparkan secara apa adanya yang bersifat deskriptif, dengan 3 subjek penelitian yaitu kepala sekolah, wakil kepala sekolah dan guru. Teknik analisis data yang dipakai adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik keabahan data yang digunakan adalah triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) perencanaan pengembangan SDM pendidik diawali dengan diadakannya pertemuan kepala sekolah beserta wakil kepala sekolah pada awal tahun pelajaran baru dengan membahas 5 tahap pengembangan. (2) Pengorganisasian dalam kegiatan program pengembangan SDM pendidik dilakukan dengan pembentukan panitia dan pengelompokkan peserta dilakukan berdasarkan kebutuhan yang diperlukan oleh sekolah dan guru. (3) Pelaksanaan pengembangan SDM dilakukan dengan mengikuti berbagai program pengembangan yang telah direncanakan. (4) Pengawasan dalam kegiatan pengembangan dilakukan selama kegiatan berlangsung dan setelah kegiatan berlangsung. Adapun evaluasi dilakukan setelah kegiatan dilaksanakan. dan (5) Faktor pendukung meliputi, sumber daya manusia sekolah dan tersedianya sarana dan prasarana. Sedangkan faktor penghambatnya meliputi, pendanaan, narasumber, waktu, dan jarak tempuh.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > L Education (General) |
Depositing User: | FAHMI FAHMI FAHMI |
Date Deposited: | 28 Dec 2022 07:22 |
Last Modified: | 28 Dec 2022 07:22 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/21372 |
Actions (login required)
View Item |